Mahkamah Internasional perkara-perkara apa saja yang mereka ingini. Sebagai tambahan, Dewan Keamanan dapat menyerahkan suatu sengketa hukum kepada
Mahkamah dan meminta nasihat hukum apa saja. Selain itu, negara yang tidak merupakan bagian dari anggota PBB juga dapat menjadi pihak di dalam
Mahkamah Internasional yang menurut syarat-syarat ditentukan oleh Majelis Umum atas usul Dewan Keamanan PBB.
Selain itu, aspek-aspek institusional Mahkamah adalah bersifat tetap, didirikan sebelum lahirnya sengketa-sengketa, hakim-hakimnya telah dipilih
sebelumnya, demikian juga wewenang dan prosedurnya telah ditetapkan sebelum sengketa lahir.
106
Ketentuan-ketentuan prosedural dalam kegiatan Mahkamah terdapat pada Bab III Statuta Mahkamah Internasional. Kemandirian ini memang
diperlukan bagi Mahkamah Internasional sendiri untuk menunjukkan kredibilitas dan kepercayaan dari Negara-negara anggotanya.
1. Struktur Mahkamah Internasional - Hakim Mahkamah Internasional
Brownlie menyatakan bahwa salah satu kunci atau unsur penting dari suatu Pengadilan Internasional ialah siapa dan bagaimana
hakim-hakim anggotanya. Karena itu, pemilihan anggota Pengadilan Internasional yang dilakukan secara objektif akan menimbulkan
kepercayaan dari
Negara-negara anggotanya.
107
Mahkamah Internasional terdiri dari 15 lima belas orang hakim.
108
106
Boer Mauna, Op. cit. hal. 249
107
Huala Adolf, Loc. cit.
108
Pasal 3 ayat 1 Statuta Mahkamah Internasional :
Universitas Sumatera Utara
Hakim dipilih secara independen oleh Dewan Keamanan dan Majelis Umum PBB Pasal 4 ayat 1 Statuta Mahkamah
Internasional. Masa jabatan hakim untuk Sembilan tahun dan dapat dipilih kembali. Calon-calon hakim yang bersangkutan harus memiliki
moral yang tinggi. Ia juga harus memiliki persyaratan-persyaratan yang telah ditetapkan di dalam Statuta Mahkamah Internasional.
109
- Hakim Ad Hoc
Menurut Shabtai Rosenne, ada tiga cara yang dapat diambil apabila hakim yang akan mengadili suatu sengketa adalah salah satu
dari negara yang bersengketa yakni:
110
kewarganegaraan dari hakim tidak diperhatikan mengingat hakim bukan perwakilan negara,
kemungkinan bahwa hakim yang berasal dari salah satu pihak yang bersengketa untuk tidak mengadili kasus tersebut, dan bila salah satu
pihak yang bersengketa mempunyai hakim yang berkewarganegaraan negaranya maka pihak yang bersengketa lainnya dapat meminta untuk
memilih hakim negaranya. Jika
dalam sidang
duduk seorang
hakim yang
berkebangsaan dari Negara salah satu pihak, maka pihak lainnya dapat memilih seorang untuk duduk sebagai seorang hakim, dan yang
The court shall consist of fifteen members, no two of whom may be nationals of the same state.
109
Pasal 2 Statuta Mahkamah Internasional : “The Court shall be composed of a body of independent judges, elected regardless of
their nationality from among persons of high moral character, who possess the qualifications required in their respective countries for appointment to the highest
judicial offices, or are jurisconsults of recognized competence in international law.”
110
Sri Setianingsih Suwardi, Op.cit., hal. 76.
Universitas Sumatera Utara
terpilih tersebut disebut sebagai hakim ad hoc. Hakim ad hoc dipilih oleh para pihak dan tidak harus berkewarganegaraan dari negara yang
memilih, dalam praktik terjadi bahwa hakim ad hoc dipilih dari negara ketiga. Contoh dalam sengketa Pulau Sipadan-Ligitan 2002 antara
Republik Indonesia dengan Malaysia memanfaatkan hak ini dimana Indonesia memilih Hakim ad hoc Mr. Mohammed Shahabuddeen dan
Malaysia memilih Hakim ad hoc Mr. Christopher Gregory Weeramantry.
- Chamber
Mahkamah Internasional
menurut statutanya
dapat membentuk kamar chamber yang lebih keci untuk menyelesaikan
golongan-golongan perkara tertentu. Chamber yang tersedia dalam Mahkamah yaitu :
111
The Chamber of Summary Procedure, Chamber yang terdiri dari 3 hakim, dan Chamber yang dibentuk untuk kasus
tertentu.
- The Registry
The Registry adalah organ administratif Mahkamah. Ia bertanggungjawab hanya kepada Mahkamah. Tugas utama organ ini
adalah memberi bantuan jasa di bidang administratf kepada Negara- negara yang bersengketa dan juga berfungsi sebagai suatu
secretariat.
112
The Registry terdiri dari 3 pejabat.
113
111
Huala Adolf, Op.cit., hal. 66.
112
Ibid., hal. 67.
113
Ibid.
Universitas Sumatera Utara
2. Kewenangan Mahkamah Internasional