Tinjauan Penelitian Terdahulu Pemeriksaan Operasional Atas Fungsi Kepegawaian Dan Sistem Penggajian Pada PT. Agung Sumatera Samudera Abadi

Menurut Mulyadi 2001 : 17 Sistem akuntansi gaji dan upah dirancang untuk menangani transaksi perhitungan gaji dan upah karyawan dan pembayarannya, perancangan system akuntansi penggajian dan pengupahan ini harus dapat menjamin validitas, otorisasi kelengkapan, klasifikasi penilaian, ketepatan waktu dan ketepatan posting serta ikhtisar dari setiap transaksi penggajian dan pengupahan. Perusahaan juga harus melakukan pengendalian terhadap seluruh kegiatan operasional perusahaan. Perusahaan dikatakan berjalan baik apabila seluruh kegiatannya telah berjalan sesuai dengan standar operasional perusahaan yang berlaku. Gambar 2.1 Kerangka Konseptual

2.7. Tinjauan Penelitian Terdahulu

Beberapa tinjauan terdahulu berkaitan dengan pemeriksaan operasional atas fungsi kepegawaian dan sistem penggajian. Adapun tinjauan penelitian terdahulu tersebut antara lain : Pemeriksaan Operasional Fungsi Kepegawaian dan Sistem Penggajian PT. Agung Sumatera Samudera Abadi Universitas Sumatera Utara No. Nama Peneliti Tine Novarita A. Judul Penelitian Manfaat Audit Operasional dalam Menunjang Efektifitas Pengendalian Internal Penggajian Studi Kasus pada PT. Bank Mega Tbk Bandung Tahun Penelitian 2006 Masalah Yang Diteliti Adapun masalah yang diteliti oleh penulis adalah: 1. Untuk mengetahui efektifitas pelaksanaan audit operasional atas penggajian yang diterapkan pada perusahaan. 2. Untuk mengetahui efektifitas pelaksanaan pengendalian internal atas penggajian yang diterapkan pada perusahaan. 3. Untuk mengetahui peranan audit internal atas penggajian pada perusahaan. Metode Penelitian Deskriptif analitis Hasil Temuan Audit operasional dapat menunjang efektifitas pengendalian internal penggajian Perbedaan penelitian Tine Novarita dengan penelitian peneliti adalah penelitian terdahulu hanya di dapat penjelasan mengenai pengendalian internal penggajian sedangkan penelitian peneliti yaitu di dapat penjelasan mengenai kinerja karyawan sebanding dengan gaji yang diperoleh karena adanya sistem absensi yang terkomputerisasi yang dapat menentukan keefektifan kinerja karyawan. No. Nama Peneliti Nova Anggraini B. Judul Penelitian Audit Operasional Atas Sistem Penggajian Pada PT. Berkatkuria Mitraabadi Tahun Penelitian 2008 Masalah Yang Diteliti Untuk menilai sistem penggajian perubahan atas pelaksanaan kebijakan dan prosedur penggajian yang telah ditetapkan oleh pihak manajemen, apakah sudah berjalan efektif dan efisien. Metode Penelitian Menggunakan dua metode pengumpulan data yaitu penelitan kepustakaan dan penelitian Universitas Sumatera Utara lapangan. Hasil Temuan Penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan sistem kebijakan penggajian perusahaan sudah cukup baik, walaupun masih banyak terdapat kelemahan seperti tidak adanya sistem komputer untuk menghitung gaji, telatnya pembayaran gaji dan lain-lain yang ada dalam perusahaan yang perlu diperbaiki agar kegiatan operasional sistem penggajian dapat berjalan efektif dan efisien. Perbedaaan penelitian Nova Anggraini dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti adanya sistem absensi yang terkomputerisasi sehingga dapat menentukan kinerja karyawan sehingga bagian sistem penggajian dapat menentukan apakah karyawan tersebut dapat memperoleh bonus ataupun pengurangan gaji dari kinerja karyawan. No. Nama Peneliti Siti Latifatul Arifa C. Judul Penelitian Audit Operasional Untuk Menilai Efektivitas Fungsi Sumber Daya Manusia Studi Kasus Pada Pabrik Kertas PT. Setia Kawan Makmur Sejahtera Tahun Penelitian 2010 Masalah Yang Diteliti Adapun masalah yang diteliti oleh penulis adalah: 1. Bagaimana pelaksanaan fungsi sumber daya manusia yang ada di PT. Setia Kawan Makmur Sejahtera? 2. Kelemahan-kelemahan apa saja yang ditemukan dalam pencapaian tujuan fungsi sumber daya manusia pada PT. Setia Kawan Makmur Sejahtera? 3. Alternatif perbaikan apa saja yang dapat dilakukan untuk mencapai efektivitas fungsi sumber daya manusia pada PT. Setia Kawan Makmur Sejahtera? Metode Penelitian Metode Kualitatif Hasil Temuan Hasil yang dapat disimpulkan penulis adalah pengelolaan fungsi SDM pada PT. Setia Kawan Makmur Sejahtera secara umum telah cukup Universitas Sumatera Utara efektif sesuai dengan peraturan yang ada di perusahaan maupun UU No 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan telah berjalan secara efektif. Fungsi yang lain yaitu fungsi pelatihan dan pengembangan, fungsi kompensasi, dan fungsi keselamatan kerja belum dilaksanakan secara efektif, baik karena kebijakan perusahaan kurang memadai maupun dikarenakan kesadaran karyawan yang masih rendah. Perbedaaan penelitian Siti Alifatul Arifa dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti yaitu sistem kerja pegawai, yaitu adanya sistem absensi yang terkomputerisasi untuk mengukur tingkat kedisiplinan karyawan.

2.8. Hipotesis