IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI SIGNIFIKAN DAN PELAPORAN KEUANGAN Lanjutan

UNTUK TAHUN-TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 31 DESEMBER 2015 DAN 2014 Angka disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain 16

2. IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI SIGNIFIKAN DAN PELAPORAN KEUANGAN Lanjutan

e. Kas dan Setara Kas Kas terdiri dari kas dan bank. Setara kas adalah semua investasi yang bersifat jangka pendek dan sangat likuid yang dapat segera dikonversikan menjadi kas dengan jatuh tempo dalam waktu tiga bulan atau kurang sejak tanggal penempatannya, dan yang tidak dijaminkan serta tidak dibatasi pencairannya. f. Instrumen Keuangan Grup menerapkan PSAK 50 Revisi 2014: “Instrumen Keuangan: Penyajian”, PSAK 55 Revisi 2014: “Instrumen Keuangan: Pengakuan dan Pengukuran” dan PSAK 60 Revisi 2014: “Instrumen Keuangan: Pengungkapan”. Aset Keuangan Pengakuan Awal Aset keuangan dalam lingkup PSAK 55 Revisi 2014 diklasifikasikan sebagai aset keuangan yang ditetapkan untuk diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi FVTPL, pinjaman yang diberikan dan piutang, investasi dimiliki hingga jatuh tempo HTM, atau aset keuangan tersedia untuk dijual AFS. Grup menetapkan klasifikasi aset keuangan pada saat pengakuan awal dan, sepanjang diperbolehkan dan diperlukan, ditelaah kembali pengklasifikasian aset tersebut pada setiap tanggal pelaporan. Semua aset keuangan diakui pada awalnya sebesar nilai wajar ditambah biaya transaksi yang dapat diatribusikan secara langsung, kecuali dalam hal aset keuangan yang dicatat pada nilai wajar melalui laporan laba rugi. Pembelian atau penjualan aset keuangan yang memerlukan penyerahan aset dalam kurun waktu yang ditetapkan oleh peraturan atau konvensi di pasar perdagangan yang lazim diakui pada tanggal penyelesaian, yaitu tanggal dimana Perusahaan berkomitmen untuk membeli atau menjual aset. Pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014 Grup tidak memiliki instrumen keuangan yang ditetapkan sebagai FVTPL, investasi HTM atau aset keuangan yang ditetapkan sebagai instrumen lindung nilai dalam lindung nilai yang efektif. Pengukuran setelah pengakuan awal Pinjaman yang diberikan dan piutang adalah aset keuangan non-derivatif dengan pembayaran tetap atau telah ditentukan, yang tidak mempunyai acuan nilai di pasar aktif. Akun ini muncul ketika Perusahaan menyediakan uang, barang atau jasa secara langsung kepada debitur dengan tidak berniat menjual piutang. Setelah pengakuan awal, pinjaman yang diberikan dan piutang yang dicatat sebesar nilai perolehannya atau biaya perolehan yang diamortisasi dengan menggunakan metode suku bunga efektif EIR dikurangi dengan penyisihan penurunan nilai. Biaya perolehan diamortisasi dihitung dengan memperhitungkan diskonto atau premi atas akuisisi dan termasuk biaya yang merupakan bagian integral dari EIR dan biaya transaksi. Keuntungan dan kerugian diakui dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasian pada saat pinjaman dan piutang dihentikan pengakuannya atau mengalami penurunan nilai, serta melalui proses amortisasi. Pinjaman yang diberikan dan piutang disajikan sebagai aset lancar jika jatuh tempo dalam waktu dua belas 12 bulan dari akhir periode pelaporan; jika tidak, diklasifikasikan sebagai aset tidak lancar. Pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014, pinjaman yang diberikan dan piutang Grup mencakup kas dan setara kas, piutang usaha, piutang pembiayaan, piutang lain-lain dan aset lain-lain. UNTUK TAHUN-TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 31 DESEMBER 2015 DAN 2014 Angka disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain 17

2. IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI SIGNIFIKAN DAN PELAPORAN KEUANGAN Lanjutan