Jenis tanah dan geologi Topografi Iklim

4.1.2 Jenis tanah dan geologi

Berdasarkan peta tanah tinjau Kalimantan skala 1:250.000 tahun 1976, areal kerja IUPHHK PT. Ratah Timber memiliki tiga jenis tanah, yaitu podsolik merah kuning, latosol, dan aluvial. Luas masing-masing jenis tanah secara rinci disajikan pada Tabel 15 berikut PT. Ratah Timber 2010. Tabel 15 Luas areal IUPHHK PT. Ratah Timber berdasarkan jenis tanah No Jenis tanah Luas Blok I Blok II Total Ha Ha Ha 1 Podsolik Merah Kuning 75.095 86,7 3.228 47,4 78.323 84 2 Latosol 9.354 10,8 3.582 52,6 12.936 14 3 Aluvial 2.165 2,5 - - 2.165 2 Jumlah 86.615 100 6810 100 93.425 100 Sumber: PT. Ratah Timber 2010

4.1.3 Topografi

Hasil analisis kelas lereng berdasarkan peta garis bentuk dari potret udara skala 1:25.000 menunjukkan bahwa sebagian besar areal kerja ±71,9 tergolong datar hingga landai. Di samping itu juga terdapat areal dengan kelerengan 40 sangat curam seluas 496 ha. Kondisi topografi areal kerja selengkapnya disajikan pada Tabel 16 di bawah PT. Ratah Timber 2010. Tabel 16 Kondisi topografi areal kerja IUPHHK PT. Ratah Timber Klasifikasi Kelas Lereng Blok I ha Blok II ha Jumlah HP HPT HP Ha A : 0 – 8 Datar 37.348 4.553 2.125 44.026 47,1 B : 9 – 15 Landai 16.992 4.685 1.498 23.175 24,8 C : 16 – 25 Agak curam 8.446 4.303 2.186 14.935 16,0 D : 26 – 40 Curam 2.785 3.347 885 7.017 7,5 E : 40 Sangat curam 380 116 496 0,5 Tidak ada data 1.039 2.737 3.776 4,0 Jumlah 20.005 6.810 93.425 100,0 Sumber: PT. Ratah Timber 2010

4.1.4 Iklim

1. Curah hujan Menurut sistem klasifikasi Schmidt dan Ferguson, iklim di areal IUPHHK PT. Ratah Timber termasuk iklim sangat basah atau tipe A dengan jumlah bulan basah adalah 12 bulan nilai Q = 0. Data tentang curah hujan rata-rata bulanan dan hari hujan bulanan disajikan pada Tabel 17 berikut PT. Ratah Timber 2010. Tabel 17 Data curah hujan dan hari hujan bulanan rata-rata di sekitar areal IUPHHK PT. Ratah Timber No Bulan Curah hujan mm Hari hujan 1 Januari 399 11 2 Februari 147 4 3 Maret 348 6 4 April 372 11 5 Mei 310 9 6 Juni 159 8 7 Juli 170 9 8 Agustus 80 5 9 September 404 17 10 Oktober 407 12 11 November 552 17 12 Desember 400 14 Jumlah 3.748 123 Rata-rata 312 10 Sumber: PT. Ratah Timber 2010 2. Suhu dan kelembaban udara Kecepatan angin tertinggi tercatat sebesar 17 – 22 knot dengan frekuensi rata-rata 23 kali setahun, bertiup dari arah Timur Laut dan umumnya berlangsung antara bulan Januari sampai Maret. Selain bulan-bulan tersebut, angin bertiup dengan kecepatan antara 4 sampai 6 knot dari arah Utara ke Timur Laut atau Barat Laut PT. Ratah Timber 2010.

4.1.5 Hidrologi