Kondisi Fisik PT. Pos Indonesia Persero Kantor Pos Solo 57100 Visi dan Misi Perusahaan

lxxx Dengan adanya tuntutan masyarakat terhadap pelayanan Pos dan Giro yang terus meningkat, dan di lain pihak persaingan dari usaha yang sejenis diantaranya perusahaan jasa titipan semakin ketat. Dalam rangka memenuhi tuntutan-tuntutan masyarakat akan pelayanan Pos dan Giro yang lebih berkualitas dan menghadapi persaingan yang semakin ketat, maka diperlukan suatu keleluasaan dalam melaksanakan usaha dan satu-satunya pilihan adalah merubah status badan hukum dari Perum menjadi Persero. Dengan PP No.5 tahun 1995 tentang pengalihan bentuk perum menjadi Perseroan Persero, maka pada tanggal 20 Juni 1955 Perum Pos dan Giro berubah manjadi Perseroan dengan nama PT. Pos Indonesia Persero.

3. Kondisi Fisik PT. Pos Indonesia Persero Kantor Pos Solo 57100

PT. Pos Indonesia Persero Kantor Pos Solo 57100 memprioritaskan kantor berada di Jl. Jendral Sudirman No.8 Solo 57111 adalah dengan alasan agar lebih dekat dengan pusat kota seperti Bank Indonesia dan Balai kota. PT. Pos Indonesia Persero Kantor Pos Solo 57100 mempunyai luas yang cukup luas yang terdiri dari 3 gedung. Gedung kantor ini mempunyai fasilitas- fasilitas kantor seperti pada umumnya yaitu tempat parkir yang luas, masjid, serta ruang kerja yang terdiri dari: Lantau I : Customer service, Teller service dan Processing, ruang Accounting and Controll unit, ruang bagian masing-masing bagian kecuali bagian Administrasi, SDM dan Bagian Antaran. lxxxi Lantai II : Ruang pimpinan, ruang rapat, ruang sekretaris, ruang bagian SDM dan Administrasi. Lantai III : Ruang bagian Antaran dan Pengolahan.

4. Visi dan Misi Perusahaan

a. Visi

PT. Pos Indonesia Persero adalah penyedia jasa pos bernilai tinggi dengan daya saing global. Visi dari PT. Pos Indonesia Persero adalah Pos Indonesia is committed to providing information and high value postal services to all people in Indonesia and has the capability to complete in the global postal market.

b. Misi

i. Mengelola perusahaan sesuai dengan prinsip bisnis yang sehat didukung teknologi tepat guna dan sumber daya manusia profesional. Managing the company based on a healthy principle and supported by high technology and profesional human resources. ii. Menyediakan layanan komunikasi, logistik, transaksi keuangan dan layanan pos lainnya yang memiliki tukar tambah yang tinggi bagi kepuasan pelanggan. lxxxii Providing communication, logistics and payment services as well as other related services which have high addad value for satisfaction of costumer. iii. Mengembangkan usaha yang memiliki daya saing baik di pasar domestik maupun pasar luar negeri. Developing highly competitive business both in national and global postal market. iv. memberikan pelayanan untuk kemanfaatan umum yang menjangkau seluruh tanah air dengan perlakuan yang sama guna memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa serta mempererat hubungan antar bangsa. Providing convering the whole theritory of indonesia based on equal treatment with aview the strengthening the unity and intregity of nation and fostering closer collaboration among nation.

5. Kebijakan PT. Pos Indonesia Persero