Hipotesis Penelitian LANDASAN TEORI

34 Akan tetapi belum diketahui apakah metode guided discovery dengan setting pembelajaran kooperatif tipe STAD tersebut dapat dilaksanakan secara efektif apabila diterapkan di sekolah yang sudah terbiasa menggunakan metode ekspositori, dengan karakter siswa yang cenderung pasif pada saat pembelajaran. Salah satu sampel sekolah yang memiliki karakteristik siswa kurang aktif dalam pembelajaran adalah SMP Negeri 1 Pakem. Siswa di sekolah tersebut belum terbiasa untuk bekerja secara berkelompok. Pembelajaran biasanya dilaksanakan secara teacher centered dengan menempatkan guru sebagai subyek belajar. Dengan demikian, perlu diujicobakan pembelajaran menggunakan metode guided discovery dalam setting Student Team Achievement Division STAD apakah lebih efektif digunakan dalam pembelajaran matematika di SMP Negeri 1 Pakem jika ditinjau dari motivasi dan prestasi belajar siswa dibandingkan dengan metode ekspositori.

D. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan kerangka berpikir yang telah diuraikan sebelumnya, maka peneliti merumuskan hipotesis penelitian sebagai dugaan awal hasil penelitian ini, yaitu: 1. Pembelajaran matematika dengan metode Guided Discovery setting STAD Student Team Achievement Division efektif ditinjau dari motivasi belajar siswa. 2. Pembelajaran matematika dengan metode Guided Discovery setting STAD Student Team Achievement Division efektif ditinjau dari prestasi belajar siswa. 35 3. Pembelajaran matematika dengan metode ekspositori efektif ditinjau dari motivasi belajar siswa 4. Pembelajaran matematika dengan metode ekspositori efektif ditinjau dari prestasi belajar siswa. 5. Pembelajaran matematika yang menggunakan metode Guided Discovery setting STAD Student Team Achievement Division lebih efektif dibandingkan dengan pembelajaran matematika yang menggunakan metode ekspositori ditinjau dari motivasi belajar siswa. 6. Pembelajaran matematika yang menggunakan metode Guided Discovery setting STAD Student Team Achievement Division lebih efektif dibandingkan dengan pembelajaran matematika yang menggunakan metode ekspositori ditinjau dari dan prestasi belajar siswa. 36

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Pakem yang berlokasi di Jalan Kaliurang Km 17 Pakembinangun, Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Adapun mengenai pelaksanaan penelitian dilaksanakan pada 16 Februari 2016 sampai 5 Maret 2016 pada materi garis singgung lingkaran.

B. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi experiment atau eksperimen semu. Menurut Sugiyono 2013: 77, eksperimen semu merupakan jenis penelitian untuk memperoleh informasi yang diperoleh dengan eksperimen dalam keadaan yang tidak memungkinkan untuk mengontrol semua variabel-variabel luar yang mempengaruhi pelaksanaan eksperimen.

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi Penelitian

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Pakem tahun pelajaran 20152016 yang terdiri dari empat kelas.

2. Sampel Penelitian

Pada penelitian ini, pengambilan sampel dilakukan secara acak dua kelas dari empat kelas VIII yang ada di SMP Negeri 1 Pakem, Sleman, Yogyakarta. Dari dua kelas tersebut akan diacak lagi untuk menentukan

Dokumen yang terkait

Perbedaan hasil belajar biologi siswa antara pembelajaran kooperatif tipe stad dengan metode ekspositori pada konsep ekosistem terintegrasi nilai: penelitian quasi eksperimen di SMA at-Taqwa Tangerang

0 10 192

Peningkatan Hasil Belajar Biologi Siswa dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pada Konsep Jaringan Tumbuhan (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI IPA MA Jamiyyah Islamiyah Pondok Aren Tangerang Tahun Ajaran 2012-2013)

1 6 287

Penerapan model pembelajaran kooperatif dengan teknik Student Teams Achievement Division (STAD) untuk meningkatkan hasil belajar fiqih di MTs Nurul Hikmah Jakarta

0 9 145

Penerapan model pembelajaran kooperatif student teams achievement division dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih: penelitian tindakan kelas VIII-3 di MTs Jami'yyatul Khair Ciputat Timur

0 5 176

Komparasi hasil belajar metode teams games tournament (TGT) dengan Student Teams Achievement Division (STAD) pada sub konsep perpindahan kalor

0 6 174

Perbedaan Hasil Belajar Biologi Antara Siswa yang Diajar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD dengan TGT (Penelitian Kuasi EKsperimen di SMAN 1 Bekasi))

0 42 0

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN STRATEGI STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DAN Eksperimentasi Pembelajaran Matematika Dengan Strategi Student Team Achievement Division (STAD) Dan Make A Match Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinja

0 5 15

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN STRATEGI STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DAN Eksperimentasi Pembelajaran Matematika Dengan Strategi Student Team Achievement Division (STAD) Dan Make A Match Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinja

0 3 17

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) Eksperimen Pembelajaran Matematika Dengan Model Pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) Dan Snowball Throwing Terhadap Hasil Belajar Matem

0 2 23

PERBANDINGAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN SAINTIFIK DENGAN SETTING PEMBELAJARAN KOOPERATIF STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) DAN JIGSAW DITINJAU DARI PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMP KELAS VII.

3 14 368