Masa Kerja TINJAUAN PUSTAKA

Undang-Undang Tentang Guru tahun 2005 pasal 1 menyebutkan bahwa : Guru tetap adalah guru yang dipekerjakan secara permanen oleh pemerintah, pemerintah daerah, BHP, atau badan hukum lainnya yang menyelenggarakan satuan pendidikan. Guru tetap Pegawai Negeri Sipil PNS adalah guru tetap yang diangkat sebagai pegawai negeri sipil oleh pemerintah dan pemerintah daerah berdasarkan peraturan peraturan perundang-undangan yang berlaku Guru tetap non PNS adalah guru tetap yang diangkat oleh BHP, atau badan hukum lainnya yang menyelenggarakan satuan pendidikan, berdasarkan perjanjian kerja. Guru tidak tetap adalah guru yang diangkat secara sementara oleh pemerintah, pemerintah daerah, BHP, atau badan hukum lainnya yang menyelenggarakan satuan pendidikan, berdasarkan perjanjan kerja. Status karyawan pada suatu organisasi dapat pula dibedakan menjadi httpwww.portalhr.com: 1. Karyawan kontrak. Karyawan kontrak adalah karyawan yang dipekerjakan oleh perusahaan untuk jangka waktu tertentu, waktunya terbatas maksimal hanya tiga tahun. Status karyawan kontrak hanya dapat dapat diterapkan untuk pekerjaan tertentu yang menurut jenis dan sifat atau kegiatan pekerjaannya akan selesai dalam waktu tertentu, yaitu : a. Pekerjaan yang sekali selesai atau yang sementara sifatnya. b. Pekerjaan yang diperlkirakan peyelesaiannya dalam waktu yang tidak terlalu lama dan paling lama 3 tiga tahun. c. Pekerjaan yang bersifat musiman. d. Untuk pekerjaan yang bersifat tetap, tidak dapat diberlakukan status karyawan kontrak. e. Jika setelah kontrak kemudian perusahaan atau organisasi menetapkan yang bersangkutan menjadi karyawan tetap, maka masa kontrak tidak dihitung sebagai masa kerja. 2. Karyawan tetap. Karyawan tetap adalah karyawan yang bekerja pada suatu organisasi dimana tidak ada batasan jangka waktu lamanya karyawan tersebut bekerja. Hubungan kerja antara organisasi dan karyawan tetap dituangkan dalam perjanjian kerja untuk waktu tidak tertentu. Perusahaan atau organisasi dapat mensyaratkan masa percobaan maksimal tiga bulan, dan masa kerja dihitung sejak masa percobaan.

E. Kerangka Berpikir

1. Profesionalitas Kerja Guru Ditinjau dari Tingkat Pendidikan Tingkat pendidikan yang dimiliki seseorang akan mempengaruhi cara berpikir dan bertindak dalam hidupnya, tidak terkecuali dalam dunia pekerjaannya. Orang yang memiliki tingkat pendidikan yang tinggi untuk bidang pekerjaannya biasanya cenderung melakukan hal yang berhubungan dengan pekerjaannya itu sebaik mungkin. Dengan demikian, pekerjaan profesional adalah pekerjaan yang dipersiapkan melalui proses pendidikan dan pelatihan. Semakin tinggi tingkat pendidikan yang harus dipenuhinya, maka semakin tinggi pula derajat profesi yang diembannya. Tinggi rendahnya pengakuan profesionalisme sangat tergantung kepada keahlian dan tingkat pendidikan yang ditempuh Nurdin, 2008:102. Orang tersebut akan merasa bahwa pekerjaan yang sudah dijalaninya adalah

Dokumen yang terkait

Persepsi guru terhadap sertifikasi ditinjau dari tingkat pendidikan, status, dan masa kerja guru : studi kasus guru-guru SMA N1 Bantul, SMA N1 Sedayu, SMA N1 Kasihan di Kabupaten Bantul.

0 1 106

Persepsi guru terhadap sertifikasi guru dalam jabatan ditinjau dari masa kerja, tingkat pendidikan, golongan jabatan dan status kepegawaian.

0 4 151

Persepsi guru terhadap sertifikasi guru dalam jabatan ditinjau dari tingkat pendidikan guru, golongan jabatan guru dan masa kerja guru.

0 2 115

Persepsi guru terhadap kurikulum tingkat satuan pendidikan ditinjau dari masa kerja, jenjang pendidikan, status guru dan golongan jabatan guru.

0 4 181

Persepsi guru terhadap kurikulum tingkat satuan pendidikan ditinjau dari masa kerja, jenjang pendidikan, status guru dan golongan jabatan guru - USD Repository

0 0 179

PERSEPSI GURU TERHADAP PROGRAM SERTIFIKASI BAGI GURU DALAM JABATAN DITINJAU DARI TINGKAT PENDIDIKAN, MASA KERJA, BEBAN MENGAJAR, DAN STATUS GURU

0 4 201

PERSEPSI GURU TERHADAP SERTIFIKASI GURU DALAM JABATAN DITINJAU DARI TINGKAT PENDIDIKAN GURU, GOLONGAN JABATAN GURU DAN MASA KERJA GURU

0 0 113

PERSEPSI GURU TERHADAP SERTIFIKASI DITINJAU DARI TINGKAT PENDIDIKAN, STATUS GURU, DAN MASA KERJA GURU

0 0 104

PROFESIONALITAS KERJA GURU DITINJAU DARI TINGKAT PENDIDIKAN, MASA KERJA, DAN STATUS KEPEGAWAIAN

0 0 126

PERSEPSI GURU SMA TERHADAP PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI GURU YANG TERBUKA BAGI SARJANA NON-KEPENDIDIKAN DITINJAU DARI STATUS KEPEGAWAIAN, TINGKAT PENDIDIKAN, DAN MASA KERJA

0 0 160