Metode Penelitian Lokasi penelitian Data dan Sumber Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Dalam metode penelitian pada dasarnya peneliti mengungkapkan sejumlah cara yang disusun secara sistematis, logis, rasional dan terarah tentang bagaimana pekerjaan sebelum, ketika dan sesudah mengumpulkan data sehingga diharapkan maupun menjawab secara ilmiah perumusan masalah yang telah ditetapkan. Metode penelitian yang digunakan dalam meneliti fungsi dan makna persembahan makanan kepada orang meninggal pada upacara kematian masyarakat Tionghoa adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Fokus penulisan ini yaitu dengan memperhatikan dinamika hubungan antar fenomena yang diamati dengan mengunakan logika ilmiah. Metode penelitian deskriptif bertujuan untuk menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematik sehingga lebih mudah untuk difahami dan disimpulkan. Dengan teknik observasi, penulis melakukan pengumpulan data primer dengan cara pengamatan langsung dan merekam hal-hal yang dapat diamati. Secara deskriptif penulis dapat memberikan ciri-ciri, bentuk serta gambaran tentang hasil penelitian melalui pemilihan data setelah semua data terkumpul. Penulis juga akan mempertimbangkan semua data dari segi hubungan keterkaitan data tersebut dengan penelitian yang dilakukan.

3.2 Lokasi penelitian

Lokasi penelitian adalah Balai Persemayaman Angsapura yang terletak di jalan Waja no 2-4 Medan. Alasan Pemilihan lokasi adalah : 1. Merupakan balai persemayaman terbesar di kota Medan. 2. Lebih mudah mencari objek yang akan diteliti karena hampir setiap hari Balai persemayaman Angsapura melayani upacara persemayaman. 3. Lokasi penelitian lebih Strategis dan Mudah dijangkau oleh peneliti.

3.3 Data dan Sumber Data

Data adalah keterangan berdasarkan fakta yang ada disimpan atau dicari untuk mendapatkan kebenaran. Apabila dilihat dari KBBI 1990:187 data adalah keterangan yang benar dan nyata, yang dapat dijadikan dasar kajian. Data dalam penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Data primer merupakan data utama yang dibutuhkan dalam penelitian ini, yakni berupa hasil wawancara dengan para informan di lokasi penelitian. Sementara itu, data sekunder adalah data pendukung dari penelitian ini berupa segala informasi yang berkaitan dengan persembahan makananpada upacara kematian masyarakat Tionghoa. Sumber data primer penelitian ini berasal dari iforman yang diwawancarai saat melakukan penelitian lapangan.Sumber data sekunder diambil dari buku-buku, jurnal-jurnal, majalah, artikel yang berkaitan dengan persembahan makanan kepada orang meninggal pada upacara kematian masyarakat Tionghoa.

3.4 Teknik Pengumpulan Data