Penyelesaian Model Goal Programming Dengan Software LINDO

3.6. Penyelesaian Model Goal Programming Dengan Software LINDO

17 Lindo, singkatan dari Linear Interactive Discrete Optimizer, adalah sebuah program yang dirancang untuk menyelesaikan kasus-kasus pemrograman linear. Sebuah kasus harus diubah dahulu ke dalam sebuah model matematis pemrograman linear yang menggunakan format tertentu agar bisa diolah oleh program LINDO. 1. LINDO: Input Program ini menghendaki input sebuah program matematika dengan struktur tertentu. Sebagai contoh prose pemasukan data kasus pemograman linear Bawika akan tampak sebagai berikut: : prompt Lindo : MAX 2X1 + 3X2 ? ST ? 5X1 + 6X2 60 ? X1 + 2X2 16 ? X1 10 ? X2 6 ? END : kembali ke prompt Lindo Struktur input Bawika di atas bila dilihat kembali dengan menggunakan fasilitas LOOK ALL akan menjadi: 1 MAX 2X1 + 3X2 17 Siswanto. Operation Research. 2007. Erlangga:Jakarta. Hal: 183-187 Universitas Sumatera Utara SUBJECT T0 2 5X1 + 6X2 = 60 3 X1 + 2X2 = 16 4 X1 = 10 5 X2 = 6 END 2. Output LINDO Output atau hasil olahan program LINDO pada dasarnya bisa dipisahkan menjadi dua bagian, yaitu : a. Optimal Solution atau penyelesaian optimal b. Sensitivity Analysis atau analisis sensitivitas Setelah data dimasukkan, segera perintahkan program untuk mengolah data tersebut melalui fasilitas perintah “GO“. Sesaat kemudian program menayangkan hasil olahannya. LP OPTIMUM FOUND AT STEP 3 OBJECTIVE FUNCTION VALUE 1 27.00000 VARIABLE VALUE REDUCED COST X1 6.000000 0.000000 X2 5.000000 0.000000 ROW SLACK OR SURPLUS DUAL PRICES 2 0.000000 0.250000 3 0.000000 0.750000 4 4.000000 0.000000 5 1.000000 0.000000 NO. ITERATIONS= 3 Universitas Sumatera Utara RANGES IN WHICH THE BASIS IS UNCHANGED: OBJ COEFFICIENT RANGES VARIABLE URRENT ALLOWABLE ALLOWABLE COEF INCREASE DECREASE X1 2.000000 0.500000 0.500000 X2 3.000000 1.000000 0.600000 RIGHTHAND SIDE RANGES ROW CURRENT ALLOWABLE ALLOWABLE RHS INCREASE DECREASE 2 60.000000 8.000000 4.000000 3 16.000000 0.800000 2.666667 4 10.000000 INFINITY 4.000000 5 6.000000 INFINITY 1.000000 Bagian pertama hasil olahan LINDO memuat lima macam informasi yaitu: a. Nilai fungsi tujuan dibawah label Objective Function Value. Informasi ini ditandai dengan notasi “1” untuk menunjukkan bahwa didalam struktur input LINDO, fungsi tujuan ditempatkan pada baris ke-1 dan fungsi kendala mulai dari urutan baris ke-2. b. Nilai optimal variabel keputusan di bawah label value. Variabel keputusan pada output LINDO ditandai dengan label variabel. Misalnya variabel keputusan X 1 dan X 2 , maka kedua label ini tercantum di bawah kolom variabel, sehingga seperti struktur sebuah matriks. c. Sensitivitas C j jika X j = 0 di bawah kolom reduced cost. Memberikan informasi mengenai sampai sejauh mana nilai C j harus diturunkan agar nilai variabel keputusan menjadi positif. Dari penjelasan ini kita mengerti bahwa nilai reduced cost akan selalu nol bernilai variabel keputusan positif dan sebaliknya. Universitas Sumatera Utara d. `Slack Variabel atau surplus variabel di bawah label slack or surplus. Informasi ini menunjukkan nilai slack dan surplus masing-masing kendala ketika nilai fungsi tujuan mencapai nilai ekstrim. e. Dual Price Informasi ini menjelaskan tentang perubahan yang akan terjadi pada nilai fungsi tujuan bila nilai ruas kanan kendala berubah satu unit. Universitas Sumatera Utara

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

4.1.Lokasi dan Tempat Penelitian Lokasi penelitian dilakukan di PT. Sinar Utama Nusantara yang bergerak dalam industri produk pipa yang berlokasi di Jalan Batangkuis Km 3.8 Pasar V, Desa Telaga Sari, Kelurahan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Penelitian dilakukan dari bulan April 2014 hingga bulan Februari 2015. 4.2.Rancangan Penelitian Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif Descriptif Research, yaitu penelitian yang melakukan pemecahan terhadap suatu masalah yang ada sekarang secara sistematis dan faktual berdasarkan data yang ada. 4.3. Objek Penelitian Objek yang diteliti adalah hanya untuk 3 jenis pipa, yaitu: pipa jenis PVC ECO JIS D 2 inchi, pipa jenis PVC ECO JIS D 3 inchi dan pipa jenis PVC ECO JIS D 4 inchi. Hal ini dikarenakan ketiga jenis produk tersebut mengalami deviasi yang tinggi pada jumlah permintaan dan jumlah produksi pada Tahun 2013. Universitas Sumatera Utara