Populasi Sampel Teknik Penentuan Populasi dan Sampel

53

3.2. Teknik Penentuan Populasi dan Sampel

3.2.1. Populasi

Populasi adalah sebuah kumpulan dari kemungkinan orang- orang, benda-benda, dan ukuran lain dari objek yang menjadi perhatian Suharyadi dan Purwanto, 2003: 9. Populasi dalam penelitian ini adalah data-data keuangan Pemerintah Daerah KabupatenKota di Propinsi Bali tahun 2001-2010, dengan 9 wilayah sehingga berjumlah 90 data keuangan.

3.2.2. Sampel

Menurut Suharyadi dan Purwanto 2003: 9, sampel adalah suatu bagian dari populasi tertentu yang menjadi perhatian. Sampel pada penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik judgement sampling, yaitu penarikan sampel menggunakan pertimbangan yang sekiranya dapat memberikan prospek yang baik bagi perolehan data yang akurat Djarwanto, 2001: 19. Sampel dalam penelitian ini adalah data-data keuangan Pemerintah Daerah KabupatenKota di Propinsi Bali tahun 200l-2008. Pertimbangan yang diambil dikarenakan: 1 Pelaksanaan otonomi daerah secara efektif diberlakukan pada tanggal 1 Januari 2001. 2 Ketersediaan data-data keuangan pemerintah Propinsi Bali tahun 2001-2008 yang diperoleh meliputi realisasi anggaran pendapatan asli daerah, realisasi anggaran belanja modal dan realisasi anggaran Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 54 belanja rutin serta pertumbuhan ekonomi yang diinterpretasikan dalam bentuk PDRB. 3 Pemerintah Daerah KabupatenKota yang tidak mengalami perubahan berupa pemekaran, penghapusan, atau penggabungan. Menurut data dari Badan Pusat Statistik BPS jumlah Pemerintah Daerah KabupatenKota di Bali hingga tahun 2008 berjumlah 9 yang terdiri dari 8 Kabupaten dan 1 Kota. Berdasarkan klasifikasi sampel di atas, maka jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 9 yang terdiri dari 8 Kabupaten dan 1 Kota. Sehingga jumlah total data-data keuangan Pemerintah Daerah KabupatenKota di Bali yang ada pada sampel tahun 2001-2008 berjumlah 72 data keuangan.

3.3. Teknik Pengumpulan Data