Standar Penilaian Standar Soal Tes Akhir Standar Penyelenggara

63 Pedoman Umum Keprofesian Berkelanjutan akan mendapatkan sertifikat. Pengaturan penandatangan sertifikat sebagai berikut: 1. Sertifikat PenyegaranPembekalan Narasumber Nasional ditandatangani Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan atau Kepala UPT yang mendapat delegasi dari Ditjen GTK. Contoh sertifikat terdapat pada lampiran 10. 2. Sertifikat PenyegaranPembekalan Instruktur Nasional ditandatangani oleh Kepala UPT. Sertifikat dicetak dan didistribusikan oleh UPT. Contoh sertifikat terdapat pada lampiran 11. 3. Sertifikat Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan dicetak oleh UPT. Sertifikat ditandatangani oleh Kepala UPT dan atau Kepala Dinas, Badan Kepegawaian Daerah, atau organisasi lain penyelenggara program. 4. Surat Keterangan telah Melaksanakan Tugas bagi narasumberpengampu atau instruktur nasionalmentor ditandatangani oleh kepala UPT. Contoh surat keterangan terdapat pada lampiran 12. 64 Pedoman Umum BAB VI PENJAMINAN MUTU Penjaminan mutu Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan mencakup semua upaya yang dilakukan dalam rangka menjamin pelaksanaan program agar dapat terlaksana sesuai ketentuan, tepat sasaran dan tepat waktu.

A. Ruang Lingkup

Ruang lingkup pengendalian program merupakan kegiatan strategis yang perlu mendapatkan perhatian melalui monitoring dan evaluasi. Untuk mengidentifikasi permasalahan maupun tingkat keberhasilan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, dilakukan pengendalian program meliputi perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pelaporan. UPT bertanggungjawab dalam pengendalian Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, sesuai dengan mapel atau program keahlian yang menjadi tanggungjawabnya. Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan bagi jenjang Sekolah Dasar kewenangan UPT disesuaikan dengan tanggungjawab wilayahnya peta wilayah perwalian dan tematik terdapat pada lampiran 1.

B. Monitoring dan Evaluasi Program

Monitoring dan evaluasi Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan perlu dilakukan sebagai bagian dari penjaminan mutu program secara menyeluruh. Laporan hasil monitoring dan evaluasi program merupakan bahan masukan kepada pihak yang berkepentingan. Hasil evaluasi program ini akan digunakan sebagai bahan kebijakan pimpinan, perbaikan, dan pengembangan. Mekanisme pelaksanaan monitoring dan evaluasi program dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut. 1. Monitoring dan evaluasi Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan mengacu pada cakupan pengendalian seperti tersebut di atas, yang meliputi monitoring dan evaluasi terhadap perencanaan kegiatan, pelaksanaan kegiatan, ketercapaian tujuan program, dan