Analisis Hasil Implementasi dan Dokumentasi

5.3.7. Analisis Hasil

Pada tahap ini akan dilakukan analisis terhadap hasil simulasi secara keseluruhan. Adapun analisis yang dapat diberikan untuk semua hasil simulasi di atas, adalah terdapat kesamaan konsistensi model simulasi dengan sistem nyatanya yang telah dibuktikan dengan uji validasi dimana hasil simulasinya dinyatakan valid. Untuk mengendalikan perilaku temperatur gudang simpan kemas dibutuhkan 17 unit turbin ventilator. Dan diyakini dengan adanya jumlah turbin ventilator maka benih pada gudang simpan kemas akan terjaga dengan baik atau dapat dipertahankan kualitasnya.

5.3.8. Implementasi dan Dokumentasi

Implementasi hasil simulasi diserahkan sepenuhnya kepada pihak perusahaan. Perusahaan berhak mempercayai dan mengimplementasikan hasil simulasi atau hanya menjadikannya sebagai pertimbangan dalam melihat kenaikan temperatur gudang simpan kemas akibat penambahan volume benih. Universitas Sumatera Utara

BAB VI ANALISA PEMECAHAN MASALAH

6.1. Analisa Langkah Formulasi Masalah

Adapun yang menjadi masalah utama yang dialami oleh perusahaan adalah over standard temperatur akibat perubahan perilaku temperatur gudang simpan kemas. Penambahan volume benih menyebabkan meningkatnya temperatur didalam gudang simpan kemas.

6.2. Analisa Langkah Membangun Model

Analisis yang diberikan untuk langkah ini adalah analisis terhadap pembuatan causal loop dan analisis terhadap pembuatan model simulasi dinamis. Analisis yang diberikan untuk pembuatan causal loop adalah pembuatan causal loop harus dilakukan secara logis dan tepat sebab causal loop ini akan menjadi dasar dalam pembuatan main model simulasi. Hubungan antar komponen harus ditentukan secara tepat dan tidak boleh terbalik karena sangat menentukan hasil simulasi main model nantinya terutama untuk komponen yang menjadi rate pada main model. Analisis yang diberikan untuk pembuatan main model adalah main model simulasi dinamis harus dibuat secara kompleks dengan mempertimbangkan faktor-faktor yang dominan berpengaruh terhadap masalah yang telah diidentifikasi agar dapat merepresentasikan sistem nyata dengan tepat. Universitas Sumatera Utara