Strategi Pengembangan TAHURA Propinsi Sulawesi Tengah.

46

3.6. Strategi Pengembangan TAHURA Propinsi Sulawesi Tengah.

Dalam site plan Taman Hutan Raya Propinsi Sulawesi Tengah ke depan akan dikembangkan strategi menurut Dinas Kehutanan 1997 sebagai berikut : 1. Untuk menjaga ekosistem kawasan, maka kawasan-kawasan yang masih memiliki keaslian endemik maupun eksotik akan diproteksi bagi masyarakat umum, kecuali bagi masyarakat kehutanan, para peneliti dan orang atau badan- badan pencinta lingkungan yang konsern terhadap kelestarian alam. Untuk dapat berjalan sesuai diharapkan, dikembangkan suatu zona inti kawasan yaitu zona yang dikembangkan menjadi badan pokok hutan. Sebagai upaya peningkatan kualitasnya akan dilakukan reboisasi dengan berbagai penanaman tanaman asli dengan pola blok yang disesuaikan dengan kondisi topografis, hidrologis dan vegetasi sebagaimana keasliannya. Zona tersebut dikembangkan dengan jarak yang dapat efektif dari pencegahan aksebilitas masyarakat, kerapatannya diatur sedemikian rupa, semakin ke dalam makin intensif. 2. Untuk memanfaatkan potensi dan keanekaragaman hayati serta ekosistem hutan raya, akan dikembangkan berbagai aktivitas produktif yang bermanfaat bagi kelestarian seperti pendidikan, penelitian, dan koleksi flora dan fauna. Pada tujuan tersebut dikembangkan zona pemanfaatan yang sekaligus dapat juga berfungsi sebagai zona penyangga buffer zone yaitu zona yang berbentuk ruang linier sepanjang sisi barat kawasan, dimana pola dan kerapatan blok tanaman serta jenis tanamannya sesuai dengan kuantitas dan bentuk material yang juga menjadi wilayah aktifitas masyarakat. 3. Untuk memanfaatkan potensi sumberdaya yang ada, akan dikembangkan kegiatan yang dapat memberikan kenyamanan pada kawasan-kawasan hutan sehingga tumbuh rasa cinta dan tanggung jawab masyarakat umum terhadap pentingnya kelestarian hutan. Hal tersebut akan dikembangkan zona intensif yaitu zona terbuka bagi berbagai aktivitas masyarakat umum dalam suatu areal hutan raya, dimana masyarakat awam dapat mengenal, memahami dan mencintai hutan secara baik. Zona-zona dapat dilihat pada gambar berikut : 47 Gambar 7. Zonablok Tanam TAHURA BKSDA VI, 1997

3.7. Kebijakan Pembangunan Pemerintah Daerah terhadap TAHURA.