Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Perumusan Masalah

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang di atas, terdapat beberapa masalah yang dapat menjadi kajian penelitian sebagai berikut : 1 Adakah Usaha peningkatan kualitas proses pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan PKn di SMA ? 2 Apakah peningkatan prestasi pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan PKn sejalan peningkatan kualitas proses pendidikan? 3. Apakah proses pendidikan yang berkualitas akan membuahkan hasil pendidikan yang berkualitas, dan relevan dengan kebutuhan? 4. Perlukah pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan PKn di SMA dikemas dalam bentuk pembelajaran yang menarik dan menantang, sehingga siswa belajar melalui proses yang berkelanjutan, dan dapat menumbuhkan kemandirian siswa? 5. Dapatkah pembelajaran dengan pendekatan inquiri, menumbuhkan kemandirian siswa? 6. Meningkatkah prestasi siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan PKn dengan pendekatan inquiri, dalam menumbuhkan kemandirian siswa ? 7. Apakah pembelajaran dengan pendekatan inquiri, ekspitori berpengaruh positif terhadap prestasi belajar Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA ?

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi atas permasalahan yang ada, maka penelitian ini dibatasi hanya pada masalah-masalah sbb : Perbedaan pengaruh pembelajaran, dibatasi pada pendekatan inquiri dan pendekatan ekspositori terhadap prestasi Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa pada siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri. Perbedaan pengaruh antara siswa yang memiliki kemandirian tinggi dengan siswa yang memiliki kemandirian rendah terhadap prestasi Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri. Interaksi antara pembelajaran dengan pendekatan inquiri dan pendekatan ekspositori dan kemandirian yang berpengaruh terhadap prestasi belajar Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri.

D. Perumusan Masalah

Sesuai dengan pembatasan masalah di atas ,maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Adakah perbedaan pengaruh antara pembelajaran dengan pendekatan inquiri dan pendekatan ekspositori terhadap prestasi Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri ? 2. Adakah perbedaan pengaruh antara siswa yang memiliki kemandirian tinggi dengan siswa yang memiliki kemandirian rendah terhadap prestasi Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri? 3. Adakah interaksi pengaruh antara pendekatan pembelajaran inquiri dan ekspitori dan kemandirian terhadap prestasi belajar Pendidikan Kewarganegaraan PKn siswa SMA Negeri Kabupaten Wonogiri ?

E. Tujuan Penelitian