Sampel Penelitian METODE PENELITIAN

34 kependudukan, data curah hujan, data kelembagaan desa. Instrument yang digunakan adalah check list daftar pengamatan atau penaksiran yaitu suatu daftar berisi nama objek atau fenomena yang akan diteliti atau diamati.

b. Wawancara

Menurut Nasution melalui Moh. Pabundu Tika, 2005:49 wawancara interview adalah suatu komunikasi verbal. Wawancara merupakan metode pengumpulan data dengan cara tanya jawab yang dikerjakan dengan sistematis dan berlandaskan pada tujuan penelitian. Wawancara dilakukan dengan cara bertanya langsung kepada responden. Responden adalah kepala rumah tangga dan anggota rumah tangga di Dusun Ngentak. Instrumen yang digunakan berupa kuosioner. Metode wawancara dilakukan untuk mengetahui identitas dan informasi responden mengenai: 1 Kepariwisataan Pantai Baru 2 Faktor-Faktor yang mendorong responden bekerja di sektor pariwisata. 3 Jenis pekerjaan responden di sektor pariwisata. 4 Jenis pekerjaan responden di sektor non pariwisata. 5 Besar pendapatan responden dari sektor pariwisata. 6 Besar pendapatan rumah tangga dari sektor non pariwisata. 35

2. Data Sekunder

c. Dokumentasi

Menurut Suharsimi Arikunto 2002:206 dokumentasi adalah metode untuk mencari data mengenai variabel yang berupa catatan, transkip, buku surat kabar, majalah, prasasti, notulen rapat, agenda dan sebagainya. Melalui dokumentasi akan diperoleh data sekunder dari berbagai instansi dan lembaga penelitian yang berkaitan dengan permasalahan penelitian yang berkaitan dengan permasalahan penelitian. Data yang dikumpulkan melalui dokumentasi antara lain: data monografi Desa Poncosari, peta administratif, gambar-gambar Desa Poncosari dan beberapa dokumen yang berkaitan dengan penelitian yang diunduh dari internet. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah flasdisk dan kamera.

G. Teknik Pengolahan Data

Dalam penelitian ini langkah-langkah pengolahan data yang dilakukan peneliti adalah sebagai berikut Moh. Pabundu Tika, 2005: 63-66. a. Editing Editing adalah penelitian kembali data yang telah dikumpulkan dengan menilai apakah data yang telah dikumpulkan tersebut cukup baik dan relevan untuk diproses atau diolah lebih lanjut. 36 b. Koding Koding adalah pengklasifikasian jawaban dari para responden menurut macamnya, dilakukan secara konsisten karena sangat menentukan reliabilitas. c. Tabulasi Tabulasi adalah proses penyusunan dan analisis data dalam bentuk tabel. Teknik pengeolahan dengan cara memasukkan data ke dalam tabel akan memudahkan peneliti dalam melakukan analisis data.

H. Teknik Analisis Data

a. Analisis Deskriptif

Menurut Kusmayadi dan Endar Sugiarto 2000: 179, analisis deskriptif adalah mentransformasikan data mentah dalam bentuk data yang mudah dimengerti dan ditafsirkan; serta menyusun, memanipulasi dan menyajikan supaya menjadi suatu informasi. Data yang diperoleh melalui penelitian kemudian dimasukkan ke dalam tabel frekuensi dengan persentase, selanjutnya dibahas dan diinterpretasikan, kemudian dari hasil interpretasi tersebut dapat ditarik kesimpulan. Analisis ini digunakan untuk mengetahui faktor- faktor yang mendorong penduduk bekerja di sektor pariwisata, jenis pekerjaan di sektor pariwisata dan non pariwisata, pendapatan penduduk dari sektor pariwisata, pendapatan dari non pariwisata, dan total pendapatan penduduk.

Dokumen yang terkait

Peranan Tenaga Kerja Wanita Dalam Rumah Tangga Nelayan dan Kontribusinya Terhadap Pendapatan Rumah Tangga di Kecamatan Pantai Labuh Kabupaten Deli Serdang

0 48 77

Sistem Pengelolaan Kebun Campuran dan Kontribusinya Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Di Desa Babakan, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta

0 7 154

Sistem Pengelolaan Kebun Campuran dan Kontribusinya Terhadap Pendapatan rumah Tangga di Desa Babakan Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta

0 10 82

KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KECAMATAN SRANDAKAN, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2014.

1 6 15

KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KECAMATAN SRANDAKAN, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHU

0 2 14

PENDAHULUAN KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KECAMATAN SRANDAKAN, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2014.

0 3 9

TINJAUAN PUSTAKA KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KECAMATAN SRANDAKAN, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2014.

0 3 16

PENUTUP KAJIAN EKONOMI BIOGAS SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF : KASUS PANTAI BARU, DESA PONCOSARI, KECAMATAN SRANDAKAN, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2014.

0 3 17

ADOPSI TEKNOLOGI BUDIDAYA SORGUM DI DESA PONCOSARI KECAMATAN SRANDAKAN KABUPATEN BANTUL | Nurkholipah | Agro Ekonomi 18148 36234 1 SM

0 0 12

Dusun Ngentak Desa Poncosari Kecamatan Srandakan Kabupaten Bantul)

0 0 14