Struktur Organisasi Perusahaan GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

83 tahun 1969 Penerbit-Percetakan Kanisius pindah ke lokasi tersebut dan menetap sampai sekarang. Selain ruang produksi dan kantor saat ini Penerbit-Percetakan Kanisius juga memiliki ruang pamer showroom yang berlokasi di Jl. Cempaka No. 9 ini. Untuk memperlancar pemasaran, Penerbit Percetakan Kanisius memiliki dua kantor cabang yang masing- masing berlokasi di Jakarta dan Surabaya.

B. Struktur Organisasi Perusahaan

Pengorganisasian merupakan aktivitas menyusun suatu kerangka yang menjadi wada bagi segenap kegiatan dari suatu usaha kerja sama dengan jalan membagi dan mengelompokkan pekerjaan-pekerjaan yang harus dilaksanakan, dan menetapkan serta menyusun jalinan hubungan kerja diantara para karyawan. Organisasi bertujuan untuk mendapatkan suatu bentuk kerja sama yang berguna untuk manajemen supaya dapat berhasil secara efektif dan efisien. Penerbit-Percetakan Kanisius menggunakan struktur organisasi berbentuk garis, dengan pembagian fungsi dasar: produksi, redaksi, administrasi, dan pemasaran. Fungsi- fungsi tersebut dipimpin oleh seorang direktur yang masing- masing mempunyai sejumlah bawahan yang melakukan kegiatan sesuai dengan tugas yang diberikan oleh seorang direktur dan mempertanggung jawabkan pelaksanaan tugasnya kepada direktur. Rantai perintah yang jelas dari seorang atasan kepada bawahannya ini, dibuat dengan 84 tujuan agar tidak terjadi kesimpangsiuran dalam memberi perintah dan dalam pembuatan laporan. Penerbit-Percetakan Kanisius dikelolah oleh seorang direktur utama dibantu oleh seorang wakil direktur utama, 4 orang direktur departemen dan 9 orang manajer bidang. Selengkapnya susunan manajemen Penerbit-Percetakan Kanisius adalah sebagai berikut: Direktur Utama : Rm. Ag. Sarwanto, SJ. Wakil Direktur Utama : Drs. FX. Supriharsono, MM. Direktur Redaksi : YB. Priyanahadi Direktur Produksi : A. Edhi Warsadhi Direktur Administrasi : I. Puja Raharja CPR : M.G. Sulistyorini Manajer Pre-Print : AM. Subagya Manajer Finishing : FX. Rustamanto Manajer Promosi : V. Istoto Suharyoto,MM. Manajer Distribusi : M. Yudhi Haryana Manajer Keuangan : M. Agus Haryanto 85 GAMBAR 14 STRUKTUR ORGANISASI PENERBIT – PERCETAKAN KANISIUS Dengan stuktur organisasi tersebut, Penerbit-Percetakan Kanisius berusaha dapat mengelola perusahan dengan baik dalam kerja sama dengan para karyawan yang memberikan kontribusi karya mereka sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas masing- masing. Oleh karena itu ada berbagai peran dan fungsi yang berbeda-beda antar karyawan. Perusahaan tetap hidup karena ditopang oleh kerja sama dan loyalitas yang diberikan karyawan. Semangat persaudaraan yang kuat dan komunikasi informal yang terjalin antar karyawan mendukung terciptanya suasana kerja yang nyaman.

C. Departemen Produksi