Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Asumsi dan Batasan Penelitian Sistematika Penulisan Tugas Akhir

menjadi lebih baik sehingga mampu memperluas pemasarannya hingga ke seluruh daerah di Indonesia. PT. Bintang Persada Satelit belum pernah melakukan pengukuran produktivitas sehingga belum dapat memberikan gambaran pertumbuhan perusahaan secara keseluruhan. Oleh karena itu, perusahaan perlu melakukan langkah awal yaitu pengukuran produktivitas parsial, seperti tenaga kerja, material, energi dan modal untuk mengetahui faktor-faktor produksi mana yang masih rendah produktivitasnya. Dengan demikian, dapat dilakukan peningkatan pada faktor produksi tersebut di kemudian hari.

1.2. Rumusan Masalah

Belum diketahui tingkat efisiensi dan produktivitas dari masing-masing faktor produksi, seperti material, tenaga kerja, modal dan energi karena belum pernah dilakukan pengukuran produktivitas parsial di perusahaan. Setelah pengukuran, dapat diketahui faktor produksi mana yang masih rendah produktivitasnya sehingga dapat diberikan saran perbaikan untuk peningkatan produktivitasnya.

1.3. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini, yaitu mengetahui tingkat produktivitas parsial PT. Bintang Persada Satelit material, tenaga kerja, modal dan energi. Dari informasi tersebut, dapat diketahui faktor-faktor produksi yang masih rendah produktivitasnya sehingga dapat diberikan saran untuk peningkatan produktivitas yang dimaksud.

1.4. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian yaitu: 1. Untuk mengetahui nilai produktivitas perusahaan saat ini. 2. Sebagai bahan masukan dan pertimbangan perusahaan untuk meningkatkan produktivitas perusahaan. 3. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam memecahkan masalah di dunia kerja dengan mengaplikasikan teori yang diperoleh selama perkuliahan.

1.5. Asumsi dan Batasan Penelitian

Asumsi-asumsi yang digunakan dalam penelitian yaitu: 1. Tidak ada perubahan proses produksi dan jenis produk pada PT. Bintang Persada Satelit selama penelitian. 2. Proses produksi berlangsung secara normal. 3. Mesin dan peralatan berada dalam kondisi tidak rusak. Batasan-batasan masalah yang digunakan dalam penelitian antara lain: 1. Penelitian dilakukan pada bagian produksi parabola di PT. Bintang Persada Satelit. 2. Pengukuran produktivitas hanya mengenai faktor-faktor produksi material, tenaga kerja, modal, dan energi dengan metode pengukuran produktivitas parsial dan total. 3. Penelitian dilakukan untuk mengukur dan memberikan usulan peningkatan produktivitas perusahaan dalam jangka pendek. 4. Pengukuran produktivitas menggunakan data historis perusahaan dari Januari 2009 sampai bulan November 2011.

1.6. Sistematika Penulisan Tugas Akhir

Sistematika yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut : Bab I Pendahuluan, menguraikan tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan sasaran penelitian, ruang lingkup dan asumsi penelitian dan sistematika penulisan tugas akhir. Bab II Gambaran Umum Perusahaan, menguraikan tentang sejarah perusahaan, ruang lingkup bidang usaha, organisasi dan manajemen perusahaan meliputi uraian tugas dan tanggungjawab, dan jam kerja, uraian proses produksi, serta bahan, mesin dan peralatan yang digunakan. Bab III Landasan Teori, menguraikan teori-teori yang digunakan dalam penelitian, yaitu : teori produktivitas, produktivitas parsial, produktivitas total, peramalan dan studi waktu. Bab IV Metodologi Penelitian, berisi tentang tahap-tahap yang dilakukan dalam penelitian yaitu persiapan penelitian meliputi penentuan lokasi penelitian, jenis penelitian, kerangka konseptual, variabel penelitian, dan instrumen pengumpulan data serta langkah-langkah penelitian meliputi pengumpulan data, pengolahan data, analisis pemecahan masalah sampai kesimpulan dan saran. Bab V Pengumpulan dan Pengolahan Data, memuat berbagai identifikasi data yang diperlukan baik, berupa data primer seperti jumlah tenaga kerja maupun data sekunder seperti jumlah permintaan, output perusahaan, biaya tenaga kerja, biaya energi listrik, biaya material, depresiasi dan indeks harga konsumen IHK. Sementara pada bagian pengolahan dengan perhitungan nilai konstan, perhitungan produktivitas parsial dan produktivitas total. BAB VI Analisis Pemecahan Masalah, meliputi analisis dari produktivitas material, tenaga kerja, energi dan modal. BAB VII Kesimpulan dan Saran, berisi kesimpulan yang didapat dari hasil pemecahan masalah dan saran-saran yang diberikan kepada pihak perusahaan. .

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN