Metode Analisis Data Analisis Pengaruh Kehandalan Dan Etos Kera Terhadap Pelayanan Publik Pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota.

Jika data menyebar disekitar garis diagonalnya, model regresi memenuhi asumsi normalitas. Dan jika data menyebar jauh dari garis diagonal tidak mengikuti arah garis diagonal, maka model regresi tidak memenuhi asumsi normalitas.

3.7.2. Uji Multikolinieritas

Uji multikolinieritas berguna untuk mengetahui apakah pada model regresi yang diajukan telah ditemukan korelasi kuat antarvariabel independen. Jika terjadi korelasi kuat terdapat masalah multikolinieritas yang harus diatasi. Untuk mendeteksi adanya multikolinieritas adalah dengan menggunakan nilai Variance Inflation Factor VIF. Jika VIF lebih kecil dari 5, maka dalam model tidak terdapat multikolinieritas.

3.8. Metode Analisis Data

Metode analisis data bertujuan untuk mengetahui pengaruh kehandalan dan etos kerja terhadap pelayanan publik pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. Dalam penelitian ini analisis data yang digunakan adalah uji hipotesis dan analisis regresi linier berganda.

3.8.1. Pengujian Hipotesis

a. Koefisien Determinasi R 2 Menurut Situmorang 2010, hal : 154, R 2 pada intinya mengukur proporsi atau persentase sumbangan variabel bebas yaitu variabel kehandalan X 1 , etos kerja X 2 terhadap variasi naik turunnya variabel terikat atau pelayanan publik Y secara bersama-sama dimana 0 ≤R 2 ≤1. Jika Jika R 2 semakin besar mendekati satu maka dapat dikatakan bahwa pengaruh variabel bebas yaitu Universitas Sumatera Utara variabel kehandalan X 1 , etos kerja X 2 terhadap variabel terikat atau pelayanan publik Y adalah besar. Berarti model yang digunakan semakin kuat untuk menerangkan pengaruh variabel bebas X 1 dan X 2 terhadap variabel terikat Y. Sebaliknya jika R 2 semakin kecil mendekati nol maka dapat dikatakan bahwa pengaruh variabel bebas X 1 dan X 2 terhadap variabel terikat Y adalah semakin kecil. Berarti model yang digunakan tidak kuat untuk menerangkan pengaruh variabel bebas kehandalan X 1 , etos kerja X 2 terhadap pelayanan publik Y. b. Uji F uji secara serentak Pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat diuji dengan tingkat kepercayaan 95 atau α = 0,05. Kriteria pengujian hipotesis untuk uji serempak: H : b 1 ,b 2 = 0; kehandalan dan etos kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap pelayanan publik pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. H 1 : b 1 ,b 2 ≠ 0; kehandalan dan etos kerja berpengaruh signifikan terhadap pelayanan publik pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. Rumus: F = JK reg k JK res n-k-1 Dimana : k = jumlah variabel n = jumlah sampel JK reg = jumlah kuadrat regresi Universitas Sumatera Utara JK res = jumlah kuadrat residu Dalam hal ini, F hitung dibandingkan dengan F tabel dengan tingkat kepercayaan confidence interval 95 atau α = 5 dengan ketentuan sebagai berikut : 1. Jika F hitung F tabel , maka H diterima dan H 1 ditolak 2. Jika F hitung F tabel , maka H ditolak dan H 1 diterima c. Uji t uji parsial Dilakukan untuk menguji secara parsial setiap variabel bebas yaitu kehandalan X 1 , etos kerja X 2 apakah mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat yaitu pelayanan publik Y. Pengaruh parsial variabel bebas terhadap variabel terikat diuji dengan tingkat kepercayaan 95 atau α = 0,05 dan derajat kebebasan dk = n-k-1. Kriteria pengujian adalah sebagai berikut : H : b i = 0; kehandalan dan etos kerja secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap pelayanan publik pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. H 1 : b i ≠ 0; kehandalan dan etos kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap pelayanan publik pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. Rumus: t= b i s b i Dimana : b i = koefisien regresi untuk variabel independen s b i = standar error koefisien regresi untuk variabel independen Dalam hal ini, t hitung dibandingkan dengan t tabel dengan tingkat kepercayaan confidence interval 95 atau α = 5 dengan ketentuan sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara 1. Jika t hitung t tabel , maka H diterima dan H 1 ditolak. 2. Jika t hitung t tabel maka, H ditolak dan H 1 diterima.

3.8.2. Analisis Regresi Linier Berganda

Regresi linier berganda ditujukan untuk menentukan hubungan linier antar beberapa variabel bebas yang biasa X 1 ,X 2 ,X 3 ...,X k terhadap variabel terikat Y. Dalam penelitian ini, regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh antara variabel bebas kehandalan X 1 dan etos kerja X 2 terhadap variabel terikat pelayanan publik Y pegawai Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Kota. Adapun persamaan regresi linier berganda yang digunakan adalah : Y=b +b 1 X 1 +b 2 X 2 +e Dimana : Y = pelayanan publik X 1 = kehandalan X 2 = etos kerja b = konstanta b 1 ,b 2 = koefisien regresi variabel independen e = faktor eror Universitas Sumatera Utara

3.9. Kantor Pelayanan Pajak KPP Pratama Medan Kota