Deskripsi Data Uji Kesamaan Rata-rata Analisis Akhir Pengujian Hipotesis

54 Hasil analisis selengkapnya ada pada lampiran 12, sedangkan kesimpulan hasil penghitungan dapat dilihat pada tabel 3.6. Tabel 3.6 Hasil Analisis Tingkat Kesukaran Soal Keterangan Kriteria Mudah Sedang Sukar Nomor Soal 1, 5, 10, 15, dan 17 2, 4, 7, 9, 12, 13, 14, 16, 18, 21, 26, 27, 32, 37, dan 39 3, 11, 28, 36, dan 40 Jumlah 5 butir soal 15 butir soal 5 butir soal Setelah dilakukan uji validitas, uji reliabilitas, analisis daya pembeda soal, dan analisis tingkat kesukaran pada soal uji coba, maka peneliti memilih 20 soal yang akan digunakan sebagai instrumen penelitian. Soal yang terpilih merupakan soal yang sudah valid, reliabel, serta memiliki daya beda dan tingkat kesukaran yang proposional yaitu soal nomor 1, 2, 3, 4, 5, 7, 9, 10, 11, 13, 14, 15, 17, 18, 26, 28, 32, 36, 39, dan 40.

3.7 Metode Analisis Data

Analisis data diarahkan untuk menjawab rumusan masalah atau untuk menguji hipotesis Sugiyono 2011: 331. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu:

3.7.1 Deskripsi Data

Data yang akan dikumpulkan dan dianalisis dalam penelitian ini yaitu data kuantitatif. Data kuantitatif adalah data yang berbentuk angka, atau data kualitatif yang diangkakan Sugiyono 2011: 6. Data kuantitatif berupa nilai hasil belajar yaitu nilai pretes dan postes. 55

3.7.2 Uji Kesamaan Rata-rata

Uji kesamaan rata-rata dilakukan untuk mengetahui kemampuan awal siswa, yaitu menggunakan hasil pretes kedua kelas yang dianalisis dengan menghitung rata-rata hasil pretes tersebut. Jika rata-rata nilai pretes kelas kontrol dan eksperimen sama atau selisih rata-ratanya tidak jauh, maka penelitian dilanjutkan. Jika hasil perhitungan menunjukkan selisih rata-rata yang jauh antara kelas kontrol dan eksperimen, maka penelitian tidak bisa dilakukan karena kedua kelastersebut mempunyai kemampuan awal yang berbeda jauh.

3.7.3 Uji Prasyarat Analisis

Uji prasyarat analisis digunakan untuk mengetahuai apakah data yang akan dianalisis berdistribusi normal atau tidak dan untuk mengetahui homogenitas varianskelompok. Uji prasyarat yang dipakai dalam penelitian ini meliputi:

3.7.3.1 Uji Normalitas

Statistik parametris bekerja berdasarkan asumsi bahwa data setiap variabel yang akan dianalisis berdistribusi normal Sugiyono 2011: 23. Untuk itu, sebelum peneliti menggunakan teknik statistik parametris, maka kenormalan data harus diuji terlebih dahulu. Bila data tidak normal, maka statistik parametris tidak dapat digunakan, untuk itu perlu digunakan statistik nonparametris. Dalam penelitian ini, uji normalitas dilakukan terhadap skor hasil belajar yang dicapai seluruh anggota sampel dengan menggunakan ujiKolmogorov- Smirnov dan perhitunganya dibantu dengan aplikasi SPSS 20. Pengambilan keputusan uji dan penarikan simpulan diambil pada taraf signifikansi 5. Data dinyatakan berdistribusi normal jika signifikansi lebih dari 0,05 Priyatno 2012: 57. 56

3.7.3.2 Uji Homogenitas

Pada dasarnya uji homogenitas dilakukan untuk menyelidiki terpenuhi tidaknya sifat homogen pada varians antar kelompok. Uji hipotesis mengenai homogenitas dilakukan dengan uji F. Rumus uji F adalah sebagai berikut: F hitung Pengambilan keputusan dan penarikan kesimpulan terhadap uji F dilakukan pada taraf signifikansi 0,05. Kaidah keputusannya yaitu jika F hitung ≥ F tabel artinya data tidak homogen. Sedangkan jika F hitung F tabel artinya data homogen Riduwan 2011: 120. Perhitungan uji F menggunakan bantuan aplikasi SPSS 20. Apabila dalam SPSS signifikansinya menunjukkan lebih dari 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa variansnya sama homogen, namun apabila signifikansinya kurang dari 0,05 maka variannya berbeda tidak homogen Priyatno 2012: 83.

3.7.4 Analisis Akhir Pengujian Hipotesis

Analisis akhir digunakan untuk menguji hasil belajar IPS materi perkembangan teknologi transportasi dari kedua kelas setelah masing-masing memperoleh perlakuan yang berbeda. Jika hasil analisis uji normalitas menunjukkan data berdistribusi normal, maka menggunakan uji t. Namun, sebaliknya jika hasil analisis uji normalitas menunjukkan data berdistribusi tidak normal, maka menggunakan uji UMann-Whitney.Perhitungan analisis akhir menggunakan bantuan SPSS 20. 57

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

Dalam penelitian ini akan dipaparkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan di SD Negeri Pesayangan 01 Kabupaten Tegal dari awal penelitian sampai akhir penelitian.

4.1.1 Deskripsi Data

Deskripsi data yang disajikan berguna untuk memberikan gambaran secara umum mengenai penyebaran data yang diperoleh di lapangan. 4.1.1.1 Data Nilai Pretes Tabel 4.1 Frekuensi Nilai Pretes Kelas Kontrol Nilai Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent Valid 35 1 4,5 4,5 4,5 40 2 9,1 9,1 13,6 45 1 4,5 4,5 18,2 50 3 13,6 13,6 31,8 55 6 27,3 27,3 59,1 60 2 9,1 9,1 68,2 65 5 22,7 22,7 90,9 70 2 9,1 9,1 100,0 Total 22 100,0 100,0 Pretes dilakukan sebelum pembelajaran dimulai pada kelas kontrol dan kelas eksperimen dengan soal yang sama untuk mengetahui kemampuan awal

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN STRATEGI CATATAN TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI UNSUR CERITA PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI PESAREAN 01 KABUPATEN TEGAL

0 11 246

Keefektifan Model Pembelajaran Group Investigation terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV pada Materi Globalisasi di Sekolah Dasar Negeri Kaligangsa Kulon 01 Brebes

1 10 230

KEEFEKTIFAN PENERAPAN PENDEKATAN SAVI TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI BERMAIN ALAT MUSIK MELODIS PIANIKA DI KELAS IV A SEKOLAH DASAR NEGERI PESAYANGAN 01 KABUPATEN TEGAL

0 13 268

Keefektifan Strategi Crossword Puzzle pada Hasil Belajar IPS Materi Perkembangan Teknologi Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri Jatimulya 02 Suradadi Tegal

1 19 197

Keefektifan Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Teknik Make A Match terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar IPS Materi Perkembangan Teknologi Kelas IV SD Negeri Pekiringan 02 Kabupaten Tegal.

0 0 217

KEEFEKTIFAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR MATERI STRUKTUR BUMI DAN MATAHARI KELAS V SD NEGERI PESAYANGAN 01 KABUPATEN TEGAL -

0 1 74

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MODEL PICTURE AND PICTURE TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PADA MATERI SIKAP APRESIATIF SISWA KELAS III SDN PESAYANGAN ABUPATEN TEGAL

0 0 77

KEEFEKTIFAN PENDEKATAN OUTDOOR LEARNING TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATERI MENULIS DESKRIPSI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI PESAYANGAN ABUPATEN TEGAL

0 2 73

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA APLIKASI MICROSOFT POWERPOINT TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PESAWAT SEDERHANA PADA SISWA KELAS V SDN RANDUGUNTING OTA TEGAL

0 0 93

KEEFEKTIFAN MULTIMEDIA POWERPOINT TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PERUBAHAN KENAMPAKAN BUMI SISWA KELAS IV SDN HARJOSARI LOR ABUPATEN TEGAL

0 0 76