Tujuan Indikator Pencapaian Kompetensi

Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN 1: KARAKTERISTIK PESERTA DIDIK KELOMPOK KOMPETENSI A 8

6. Implementasi dalam Pembelajaran

Dalam pembelajaran guru harus memperhatikan tahap dan tugas-tugas perkembangan serta keragaman karakteristik individu diantaranya yaitu: a. Menyusun RPP yang sesuai dengan tahap dan tuigas perkembangan peserta didik pada masa remaja. b. Guru perlu merancang strategi pembelajaran yang sesuai dengan keragaman karakteristik peserta didik, dan menciptakan iklim belajar mengajar yang kondusif agar setiap individu dapat belajar secara optimal. c. Adanya perbedaan dalam kecepatan perkembangan, maka dalam pembelajaran perlu adanya pendekatan individualitas disamping kelompok d. Guru memberi motivasi kepada setiap peserta didik agar melakukan apa yang diharapkan dari mereka oleh kelompok sosial pada masa remaja.

D. Aktivitas Pembelajaran

1. Kegiatan 1. Perkembangan Peserta Didik a. Tujuan: melalui tugas membuat peta pikiran dan diskusi, peserta diharapkan dapat memahami materi perkembangan peserta didik b. Tugas: 1 Buatlah peta pikiran, bagan atau bentuk lain untuk: a Perkembangan Peserta Didik, prinsip-prinsipnya, dan implikasinya dalam pendidikan b Tugas Perkembangan remaja, dan c pembelajaran untuk memfasilitasinya. 2 Bekerjalah dalam kelompok dan presentasikanlah hasil kegiatan. 2. Kegiatan 2. Profil Karakteristk Peserta Didik a. Tujuan: melalui diksusi dan presentasi hasil kegiatan peserta dapat mengidentifikasi informasi untuk membuat profil karakteristik peserta didik secara komprehensif dan mengusulkan alternatif kegiatan untuk memfasilitasi variasi perkembangan peserta didik. b. Tugas Diskusikan dalam kelompok informasi yang diperlukan untuk membuat profil karakteristik peserta didik secara komprehensif, idntfikas alternatif kegiatan untuk memfasilitasi variasi perkembangan peserta didik, dan presentasikan hasil kegiatan. .