Bagaimanakah proses perencanaan kegiatan promosi yang dilakukan Untuk perencanaan promosi, siapa saja yang dilibatkan di Siapa yang menjadi penanggung jawab dalam mengelola program-

183 Tim promosi ya semua pustakawan, gak ada petugas khusus. Kan kita keliling dijadwal hari ini kemana-kemana gitu ada jadwalnya. Seperti pemilihan panitia pameran kita rapat dulu. Karyawan sini rapat dulu, mau mengadakan pameran. Ada yang sebagai ketua, sekretaris, bendahara, sama sie apa gitu kita rapatkan dulu. Nanti pas hari-H nya itu tidak saling membuang tanggung jawab gitu. Kalau layanan perpustakaan keliling itu tiap hari, itu tapi dijadwal sampai Hari Jum’at. Jadi minggu pertama, kedua, sama ketiga kemana gitu. Kita ke sekolahan setengah bulan sekali. Itu kita sambil promosi, perpustakaan keliling.

7. Bagaimanakah proses perencanaan kegiatan promosi yang dilakukan

Perpustakaan Daerah Kabupaten Purworejo? Untuk pameran ibu Kepala Seksi Perpustakaan mengusulkan kegiatan apa saja yang akan diadakan, ditentukan anggarannya. Kemudian diberikan ke Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Arpusda Kabupaten Purworejo, kalau disetujui, ditok ada dananya, kita baru melaksanakan pameran. Jadi kita nunggu. Seperti pelatihan juga gitu. Jadi gini, Kasie itu membuat program dulu to, misal tadi tahun 2016 mau mengadakan pameran. Untuk perencanaan dengan dimasukkan dulu kegiatan apa yang untuk tahun 2016 atau tahun 2017 dirinci, dicatat semua terus diusulkan, untuk tahun ini bulan ini apa saja yang disetujui. Itu kan dirapatkan dulu, terus nanti kita ke tim pembuat anggaran, itu dimasukkan ke RENJA terus diusulkan ke Kantor Arsip karena kita dibawah Kantor Arpusda. Kalau sudah baru diusulkan ke DPRD untuk anggarannya. Kalau sana udah ngetok gitu, di acc atau disetujui nanti kita baru melaksanakan. Kalau sana udah menyetujui, ya kita tinggal melaksanakan. Untuk mengajukan ada lembaran blankonya sendiri, kita tidak memakai proposal, kalau proposal itu untuk yang lebih besar lagi tingkatannya, kalau itu kayaknya ada blankonya, untuk pemeliharaan apa. Jadi kita melaksanakan itu nunggu anggaran dulu.

8. Untuk perencanaan promosi, siapa saja yang dilibatkan di

dalamnya? 184 Ya Kasie-kasie nya. Biasanya itu ibu Kasie, bendahara perpus, itu biasanya yang dilibatkan. Terus ditampung oleh bagian perencanaan di Kantor Arsip untuk penyusunan Renja, tapi kan yang mengusulkan terlebih dulu Kasie. Untuk yang melaksanakan ya semuanya, kalau yang mengusulkan Kasie terutama sama bagian perencanaan itu.

9. Siapa yang menjadi penanggung jawab dalam mengelola program-

program promosi? Penanggung jawab ya Kasie Perpustakaan. Semua kegiatan penanggung jawabnya kasie. Misalnya pelayanan mobil keliling gitu ya Kasienya. Kalau yang melaksanakan semua staff. 10. Tujuan apa yang ingin dicapai dalam pelaksanaan program promosi?