Gambaran Umum Tempat Penelitian Karakteristik Responden

74

BAB V HASIL PENELITIAN

A. Gambaran Umum Tempat Penelitian

Posbindu Anggrek ini berada di RW 05 Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur. Posbindu Anggrek bertanggung jawab atas kesehatan masyarakat pralansia dan lansia di 7 RT, yaitu RT 1, RT 2, RT 3, RT 4, RT 5, RT 6 dan RT 7. Posbindu ini merupakan posbindu yang kadernya terkenal paling aktif di antara 2 posbindu lain yang ada di Kelurahan Cempaka Putih. Kader Posbindu Anggrek yaitu berjumlah 7 orang. Sasaran yang harus dibina oleh posbindu ini yaitu sekitar 392 lansia dan pralansia. Jumlah pralansia dan lansia yang terdata saat ini baru 290 orang. Pralansia dan lansia yang memiliki riwayat penyakit hipertensi yaitu sebanyak 110 orang. Kegiatan yang selama ini dilakukan oleh pihak posbindu untuk mendukung atau melayani pasien hipertensi yaitu melakukan pengukuran tekanan darah secara rutin setiap satu bulan sekali untuk mengetahui progess dari pengobatan dan memberikan obat yang sesuai dengan indikasi secara cuma-cuma dari pihak puskesmas setempat. Dalam penelitian ini terdapat beberapa variabel confounding yang tidak dapat dikendalikan yaitu penggunaan obat antihipertensi, kontrol terhadap berat badan, serta aktivitasolahraga yang dilakukan sehari-hari. Hal ini disebabkan oleh keterbatasanminimnya jumlah responden yang akan diteliti jika semua varibel confounding tersebut ikut dikendalikan dalam penelitian ini sehingga tidak akan mencukupimewakili jumlah sample yang akan diteliti.

B. Karakteristik Responden

Karakteristik responden di bawah ini adalah karakteristik sampel penelitian berdasarkan jenis kelamin, umur, suku dan pendidikan. Berikut adalah kategori responden penelitian, antara lain: Tabel 5.1 Distribusi Jenis Kelamin, Umur, Suku dan Pendidikan Pasien Hipertensi di Posbindu Anggrek Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur Karakteristik Frekuensi Persentase Jenis Kelamin Laki-laki 5 11.1 Perempuan 40 88.9 Umur Pralansia 45-59 22 48.9 Lansia ≥60 23 51.1 Suku Jawa 16 35.6 Betawi 25 55.6 Sunda 1 2.2 Lainnya 3 6.7 Pendidikan TidakTamat SD 12 26.7 SD 23 51.1 SMP 3 6.7 SMA 7 15.6 Tabel 5.1 menunjukkan distribusi frekuensi responden berdasarkan jenis kelamin, umur, suku dan pendidikan. Jenis kelamin perempuan memperoleh jumlah tertinggi yaitu sebesar 40 responden 88,9 dibandingkan dengan jenis kelamin laki-laki yang berjumlah 5 responden 11,1. Umur lansia ≥60 memperoleh jumlah tertinggi yaitu sebesar 23 responden 51,5 dibandingkan dengan pralansia 45-59 yang berjumlah 22 responden 48,9. Suku Betawi memperoleh jumlah terbanyak yaitu sebesar 25 responden 55,6 . Pendidikan SD memperoleh jumlah terbanyak yaitu sebesar 23 responden 51,1 dan pendidikan SMP memperoleh jumlah terendah yaitu sebesar 3 responden 6,7.

C. Analisa Univariat