Pemasaran Kondisi Sumber Daya Alam SDA, Sumber Daya Manusia SDM,

kota yaitu Klaten, Magelang dan Solo. Terdapat kendala dalam memasarkan produk batu bata yaitu adanya produk saingan pabrikan batako yang lebih murah dibandingkan batu bata tanah liat. Jumlah produksi dan unit terjual termasuk seimbang yaitu mayoritas pengusaha melakukan produksi sesuai dengan permintaan.

3. Sumber Daya Manusia Tenaga Kerja

Kondisi SDM pada industri kecil batu bata di Kecamatan Piyungan Kabupaten Bantul sebagai berikut: Tabel 5.4 Sumber Daya Manusia Interval Kategori Jumlah 10 – 20 Kurang tersedia 10 33,33 21 – 30 Cukup tersedia 20 66,67 31 – 40 Tersedia Total 30 100 Hasil analisis menunjukkan bahwa sumber daya manusia di Kecamatan Piyungan cukup tersedia. Tenaga kerja yang diserap dalam perusahan industri batu bata sebanyak 2 – 5 orang. Tingkat ketersediaan tenaga kerja di Kecamatan Piyungan cukup banyak, ditunjukkan dengan sangat mudahnya mendapatkan tenaga kerja yang mayoritasnya adalah anggota keluarga atau berasal dari keluarga sendiri. Tingkat pendidikan tenaga kerja adalah SD, SMP dan SMA. Pengusaha yang ada di Kecamatan Piyungan sebagian besar tidak memberikan pelatihanpembinaan yang dapat berpengaruh untuk kualitas keterampilan tenaga kerja.

4. Teknologi

Teknologi yang digunakan industri kecil batu bata di Kecamatan Piyungan Kabupaten Bantul sebagai berikut: Tabel 5.5 Teknologi yang Digunakan Industri Kecil Batu Bata di Kecamatan Piyungan Interval Kategori Jumlah 3 – 6 Kurang memadai 11 36,67 7 – 9 Cukup memadai 17 56,67 10 – 12 Memadai 2 6,67 Total 30 100 Hasil analisis menyatakan bahwa teknologi yang digunakan oleh industri kecil batu bata di Kecamatan Piyungan cukup memadai. Peralatan produksi batu bata menggunakan mesinteknologi tepat guna yaitu skop, pengaduk tanah, ayakan, besi pres dan cetakan batu bata. Lamanya waktu produksi yang dibutuhkan dari proses awal sampai siap jual, yaitu 3 – 7 hari. Hal ini menunjukkan bahwa teknologi yang digunakan pada industri batu bata ini cukup mampu untuk digunakan dalam proses produksi batu bata.

5. Permodalan

Kondisi permodalan industri kecil batu bata di Kecamatan Piyungan Kabupaten Bantul sebagai berikut: