Masalah-Masalah pada Masa Remaja

46

5. Masalah-Masalah pada Masa Remaja

Masalah umum yang mungkin dialami remaja menurut Panut Panuju dan Ida Umami 1999 adalah a. Masalah yang menyangkut jasmani, jika remaja tidak diberi penjelasan tentang pertumbuhan fisik yang dialami, maka remaja akn mengalami masalah karena merasa tidak nyaman dengan perubahan itu. b. Masalah hubungan dengan orang tua, kurangnya pengertian orang tua terhadap perubahan yang terjadi pada remaja akan menimbukan masalah pada hubungan orang tua dan anak. c. Masalah agama, perubahan pada remaja seringkali ditandai adanya dorongan untuk melakukan hal-hal yang tidak sesuai dengan norma agama. d. Masalah hari depan, adanya perubahan pada remaja ditandai dengan perubahan pula pada pola pikir, yaitu remaja mulei memikirkan untuk mempersiapkan hari depan. e. Masalah sosial, perkembangan remaja menuntut remaja untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan sosialnya. Sunarto dan Hartono 1994: 56 mengemukakan permasalahan yang dialami remaja berkaitan dengan kebutuhannya, permasalahan- permasalahan yang mungkin terjadi tersebut adalah a. Masalah penyesuaian diri yang berkaitan dengan mengubah sikap dan perilaku kekanak-kanakan menjadi sikap dan perilaku dewasa yang 47 tidak semuanya dapat dengan mudah dicapai baik oleh remaja laki- laki maupun perempuan. b. Sulit untuk menerima perubahan-perubahan fisiknya. c. Kebingungan remaja untuk memahami kebutuhan yang berhubungan dengan seks. d. Dalam memasuki kehidupan bermasyarakat, remaja perlu mendambakan kemandirian dalam arti menilai dirinya cukup untuk mampu mengatasi problema kehidupan. e. Harapan-harapan untuk dapat berdiri sendiri dan untuk hidup mandiri secara sosial ekonimis akan berkaitan dengan berbagai masalah untuk menetapkan pilihan jenis pekerjaan dan pendidikan. f. Berbagai norma dan nilai yang berlaku di dalam hidup bermasyarakat merupakan masalah tersendiri bagi remaja, sedang di pihak remaja merasa memiliki nilai dan norma kehidupannya yang dirasa lebih sesuai. Menurut Rita Eka I,dkk 2008:150-151 masalah yang sering muncul pada masa remaja adalah melakukan perilaku antisosial atau sering dikenal dengan Juvenile Delinguince yaitu tindakan pelanggaran kejahatn yang dilakukan remaja yang menjurus pelanggaran hukum. Adapun sebab terjadinya antara lain: a. Personality individu remaja 1 Mempunyai kepribadian yang lemah karena lingkungan pembentukan psikis yang tidak tepat. 48 2 Cri-ciri kepribadian remaja yang terlalu PD, memberontak, ambivalen terhadap otoritas, mendendam, bermusuhan, curiga, destruktif, implusif, kontrol batin yang kurang. 3 Todak suka menaati norma. 4 Perilaku awal ditunjukkan dengan suka membolos, merokok pada usia awal, pelanggaran norma sekitar 5 Penampilan fisik yang berbeda dengan kelompoknya serta psikis seperti IQ rendah, kecenderungan psikopat, sukar dididik b. Latar belakang keluarga seperti orang tua broken home , situasi yang memaksa, orang tua kerja seharian, kurang perhatian, orang tua terlalu melindungi atau over protective , orang tua yang sangat memanjakan, status ekonomi orang tua yang rendah serta duplikat orang tua yang berperilaku jelek. c. Latar belakang masyarakat, antara lain peer group , media massa, kekangan sekolah dan lingkungan sosial yang tidak menentu. Berdasarkan beberapa pendapat di atas, penulis menyimpulkan bahwa permasalahan yang dialami remaja berkaitan dengan kebutuhannya, seperti hubungan dengan orang tua, penyesuaian terhadap lingkungan sosial, masalah jasmani, dan masalah agama. Masalah-masalah ini dapat timbul dari dalam diri remaja sendiri maupun dari lingkungan di sekitarnya seperti lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat. 49

6. Remaja dalam Keluarga Utuh