Seleksi Mahasiswa Baru secara Mandiri

Borang Evaluasi Diri Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi Unnes 2012 39 keterampila untuk sejumlah program studi jenjang sarjana. Dalam SNMPTN jalur ini, Unnes mengambil kebijakan penetapan daya tampung calon mahasiswa yang diterima sebesar 20 dari daya tampung calon mahasiswa yang diterima melalui SNMPTN. Pendaftaran SNMPTN jalur Ujian Tulis danatau Tes Keterampilan dilaksanakan secara full online yang dapat diakses melalui portal http:www.snmptn.ac.id. Adapun mekanismeprosedurpersyaratan pendaftaran sepenuhnya ditetapkan dan disepakati secara bersama-sama oleh seluruh PTN penyelenggara seleksi sebagaimana tercantum dalam Prosedur Operasional Baku POB SNMPTN Dalam seleksi ini, kriteria kelulusan sepenuhnya ditentukan oleh hasil ujian tulis yang meliputi a.Tes Potensi Akademik TPA, dan b. Tes Bidang Studi TBS Prediktif yang meliputi: Tes Bidang Studi Dasar terdiri atas mata ujian Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris; Tes Bidang Studi untuk kelompok program studi bidang IPA terdiri atas mata ujian Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika; dan untuk kelompok program studi bidang IPS terdiri atas mata ujian Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi. Selain itu, sebagian program studi juga mensyaratkan adanya uji keterampilan. Penentuan skoring nilai ujian tulis didasarkan atas proporsi 30 x Skor TPA + 70 x Skor Tes Bidang Studi. Sedangkan program studi yang mensyaratkan ujian keterampilan nilai akhir peserta dihitung dengan proporsi 40 x nilai ujian tulis + 60 x nilai ujian keterampilan. Skoring peserta untuk setiap komponen penilaian dikonversikan menggunakan sistem college entrance examination board CEEB. Untuk kelulusan peserta yang melamar beasiswa BIDIKMISI, Unnes mengambil kebijakan bahwa peserta yang lulus secara akademik maka yang bersangkutan juga dinyatakan lulus seleksi tes tulis dan berhak untuk mengikuti tahap seleksi lanjutan beasiswa BIDIKMISI. Dengan demikian Unnes tidak menetapkan besaran kuota peserta yang akan diterima dari pelamar beasiswa BIDIKMISI.

2. Seleksi Mahasiswa Baru secara Mandiri

Selain seleksi penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarakan secara nasional, Unnes juga menyelenggarakan seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri untuk program studi jenjang sarjana, diploma 3, magister, doktor, profesi konselor, dan program peningkatan kualifikasi guru PKG. Seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri Unnes dinamai Seleksi Penerimaan Mahasiswa Universitas Negeri Semarang SPMU. SPMU dilaksanakan secara online yang dapat diakses melalui portal SPMU di http:spmu.unnes.ac.id. 1. SPMU Jenjang Sarjana dan Diploma III Borang Evaluasi Diri Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi Unnes 2012 40 Sebagaimana tercantum dalam prosedur mutu penerimaan mahasiswa baru Unnes PM-AKD-01, peserta dapat dipertimbangkan untuk mengikuti seleksi apabila memenuhi ketentuan sebagai berikut.  Lulusan tiga tahun terakhir dari jenjang SLTAMASMK atau yang sederajat  Lulusan pada tahun berjalan bagi peminat yang memilih program beasiswa BIDIKMISI.  Sehat jasmani dan rohani, serta tidak memiliki ketunaancacat yang dapat mengganggu kelancaran belajar dan tugas lain yang sesuai dengan program studi yang dipilih.  Sanggup mematuhi Tata Tertib Kehidupan Kampus dan memenuhi semua persyaratan sebagai mahasiswa Unnes, termasuk biaya belajar yang berupa Sumbangan Pengembangan Lembaga SPL, Sumbangan Penyelenggara-an Pendidikan SPP, biaya hidup selama masa studi, dan lain-lain.  Peserta yang secara finansial kurang mampu dapat mendaftarkan diri melalui Program Bidikmisi.  Daya tampung untuk program studi jenjang sarjana adalah 20 dari total daya tampung setiap prodi, dan 100 daya tampung untuk program studi jenjang diploma 3. Demikian halnya untuk kuota peserta pelamar bidikmisi yang diterima adalah maksimum 20 dari kuota total Unnes. Prosedur Pendaftaran Calon peserta tes SPMU diwajibkan mengikuti prosedur sebagai berikut:  Menyiapkan file pasfoto berwarna ukuran 4 x 6 cm, berformat JPG atau PNG, dengan ukuran maksimum 100 KB.  Melalui portal http:spmu.unnes.ac.id calon peserta mengisi formulir pendaftaran secara online untuk memperoleh Personal Identification Number PIN yang berupa 8 karakter.  Mengunggah upload file pas foto pada formulir yang telah tersedia.  Mencetak PIN untuk syarat pembayaran biaya pendaftaran SPMU.  Melakukan pembayaran biaya pendaftaran sesuai dengan pilihan program studinya: 1 Rp 200.000,- bagi peserta yang memilih selain kelompok JurusanProdi Seni atau Olahraga; dan 2 Rp 250.000,- bagi peserta yang memilih kelompok JurusanProdi Seni atau Olahraga.  Pembayaran biaya pendaftaran dilakukan melalui bank yang telah ditunjuk  Peserta mencetak Kartu Tes melalui portal SPMU. Kartu tes dicetak rangkap dua: 1 untuk peserta; dan 2 diserahkan ke pegawas pada saat tes. Borang Evaluasi Diri Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi Unnes 2012 41 Materi Tes Tulis Semua peserta SPMU wajib mengikuti tes tertulis. Sedangkan tes keterampilan hanya wajib diikuti oleh peserta yang memilih program studi bidang seni dan bidang keolahragaan. Adapun materi tes tulis SPMU terdiri dari Waktu Kegiatan Tes Tertulis 30 menit Penjelasan Umum 30 menit Tes Potensi Akademik 90 menit Bhs. Indonesia dan Bhs. Inggris 120 menit Penjelasan Umum Tes Keterampilan Tes Keterampilan untuk JurusanProdi Seni dan Olahraga Penskoran  Peserta mengerjakan ujian tertulis dalam LJK. LJK kemudian dipindai dengan menggunakan pemindai gambar dan didapatkan data jawaban peserta. Berdasarkan jawaban peserta dan kunci yang telah disusun oleh tim penyusun soal seleksi, dilakukan skoring sesuai dengan bidang mata uji.  Skor mentah dari setiap peserta untuk tiap-tiap mata uji dikonversi menjadi z-skor dan kemudiaan dikonversikan menjadi skor college entrance examination board CEEB  Berdasarkan skor CEEB, Nilai Tes Tulis NTT setiap peserta dihitung dengan kriteriabobot tiap mata uji sebagai berikut: MATA UJI KEL. PRODI IPA IPS BAHASA TPA 30 30 30 BHS INDO 7 7 25 BHS INGGRIS 7 7 25 MATEMATIKA 14 14 5 FISIKA 14 KIMIA 14 BIOLOGI 14 SEJARAH 14 5 GEOGRAFI 14 5 EKONOMI 14 5 Borang Evaluasi Diri Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi Unnes 2012 42  Untuk peserta yang memilih program studi yang mewajibkan tes keterampilan olahraga atau seni, maka nilai akhir peserta diperoleh dengan rumus NA = 40 x NTT + 60 x NTK nilai tes keterampilan, sedangkan selainnya NA = NTT.  Dalam SPMU ini, peserta dinilai berdasarkan skor hasil tes tulis tidak melihat asal daerah, agama, jenis kelamin, kedudukan sosial, suku, dan ras.  Setelah didapatkan NA, masing-masing peserta diranking sesuai dengan pilihan prodinya.  Peserta yang dinyatakan lolos seleksi adalah mereka yang masuk daya tampung prodi ditambah cadangan sebanyak 5 dari kuota yang telah ditetapkan. Kebijakan minimal satu peserta yang diterima untuk setiap provinsi diberikan pada slot peserta cadangan.  Semua proses perhitungan dan penentuan peserta yang lolos seleksi sepenuhnya dikendalikan oleh sistem otomasi berbasis komputer yang terintegrasi dalam portal SPMU https:spmu.unnes.ac.id.  Hasil running perankingan oleh sistem kemudian dibawa ke dalam rapat pimpinan terbatas dengan agenda penetapan peserta yang diterima via jalur SPMU.  Pengumuman hasil seleksi yang telah ditetapkan oleh Rektor dapat dilihat oleh peserta secara online melalui portal SPMU tepat sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

3. SPMU Jenjang Magister dan Doktor