Karakteristik Karyawan HASIL DAN PEMBAHASAN

tanaman, serta membuat campuran polybag yang terdiri atas tanah, sekam, dan pupuk kandang. 11. Kebersihan Bagian Kebersihan bertugas untuk menjaga kebersihan lingkungan perusahaan dengan pembagian jadwal kerja yang telah ditentukan.

4.1.4. Unit Kegiatan

Kegiatan usaha PT DaFa Teknoagro Mandiri adalah memproduksi bibit dari kultur jaringan. Perusahaan ini menyediakan berbagai macam bibit tanaman buah dan sayur-sayuran, seperti kentang dan pisang. Selain itu, PT DaFa Teknoagro Mandiri juga menyediakan bibit perkebunan seperti pisang ambon, tanaman hias seperti krisan, anggrek, dan tanaman kehutanan seperti jati kencana. Ruang lingkup bidang usaha yang dilakukan PT DaFa Teknoagro Mandiri adalah: 1. Pembibitan tanaman dengan teknik kultur jaringan 2. Budidaya tanaman 3. Pelatihan kultur jaringan.

4.1.5. Produk

Produk yang dihasilkan dan dipasarkan oleh PT DaFa Teknoagro Mandiri adalah bibit tanaman hias, bibit tanaman buah, nenas, anggrek, krisan, jati kencana, pisang, dan kentang. Selain produk, perusahaan juga menyediakan fasilitas jasa, yaitu jasa penanaman, penyediaan alat laboratorium kultur jaringan, jasa konsultan pembangunan laboratorium kultur jaringan, dan pelatihan kultur jaringan.

4.2. Karakteristik Karyawan

Responden dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT DaFa Teknoagro Mandiri yang berjumlah 32 orang. Analisis karakteristik karyawan penting dilakukan karena karakteristik tersebut dapat mempermudah pihak manajemen dalam mengelola sumber daya manusia dalam lingkungan organisasi. Karakteristik karyawan dalam penelitian ini ditinjau dari segi jenis kelamin, kelompok usia, pendidikan terakhir, masa kerja, unit kerja, dan jabatan pekerjaan.

1. Jenis Kelamin

Berdasarkan penelitian, diperoleh hasil bahwa karyawan PT DaFa Teknoagro Mandiri terdiri dari 21 orang laki-laki 66 dan 11 orang perempuan 34. Hal ini disebabkan pada unit kerja lapangan, seluruh karyawannya berjenis kelamin laki-laki sehingga jumlah karyawan laki- laki lebih mendominasi lihat Gambar 5. 11 34 21 66 Laki-laki Perempuan Gambar 5. Jenis Kelamin

2. Kelompok Usia

Usia merupakan salah satu faktor internal dalam diri karyawan yang mempengaruhi kemampuan mereka dalam menyerap informasi dan pengetahuan sehingga dapat mempengaruhi kualitas pembelajaran mereka secara individu. Gambar 6 menunjukkan data mengenai kelompok usia karyawan PT DaFa Teknoagro Mandiri. Dari data tersebut dapat diketahui bahwa sebanyak 84 karyawan termasuk dalam kelompok usia dibawah 30 tahun, sedangkan sebanyak 16 karyawan termasuk dalam kelompok usia diatas 30 tahun. Terdapat tiga orang karyawan yang termasuk dalam kelompok usia 51-60 tahun. Mereka merupakan para staf ahli perusahaan dengan pendidikan master dan doktor. 2 4 6 8 10 12 20 tahun20-30 tahun31-40 tahun41-50 tahun51-60 tahun Gambar 6. Kelompok Usia

3. Pendidikan Terakhir

Tingkat pendidikan karyawan merupakan salah satu hal yang mempengaruhi perusahaan dalam menentukan penempatan karyawan karena pengetahuan yang dimiliki setiap orang pasti berbeda. Gambar 7 menunjukkan bahwa karyawan PT DaFa Teknoagro Mandiri didominasi oleh karyawan dengan pendidikan terakhir SMAsederajat sebanyak 11 orang. Masih terdapatnya karyawan dengan kualifikasi pendidikan rendah, yaitu SDsederajat dan SMPsederajat yang ditempatkan di bagian media dan sterilisasi serta bagian nurserylapangan karena pada kenyataannya karyawan tersebut dapat menunjukkan kemampuan mereka dalam menyelesaikan pekerjaannya sehingga membuat perusahaan tetap mempertahankan mereka. Selain itu, pelatihan bagi karyawan baru menjadi faktor yang sangat membantu karyawan untuk memahami apa yang menjadi pekerjaan mereka. Disisi lain, terdapat 6 orang karyawan dengan pendidikan sarjana. Para karyawan ini menduduki jabatan sebagai manajer dan staf ahli. 2 4 6 8 10 12 SD SMP SMA Diploma Sarjana Gambar 7. Pendidikan Terakhir

4. Masa Kerja

Masa kerja pada umumnya menunjukkan pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki oleh seseorang. Masa kerja seorang karyawan dapat mempengaruhi kualitas pembelajaran karyawan tersebut. Gambar 8 menunjukkan bahwa sebanyak 6 orang karyawan PT DaFa Teknoagro Mandiri memiliki masa kerja kurang dari 1 tahun, 18 orang karyawan memiliki masa kerja antara 1 sampai 5 tahun, 5 orang karyawan memiliki masa kerja antara 6 sampai 10 tahun, dan 3 orang karyawan memiliki masa kerja lebih dari 10 tahun. Karyawan dengan masa kerja terlama, yaitu lebih dari 10 tahun merupakan manajer litbang, manajer produksi, dan staf kebersihan. Mereka termasuk para karyawan yang loyal karena tetap bertahan untuk bekerja di PT DaFa Teknoagro Mandiri sejak perusahaan didirikan. 2 4 6 8 10 12 14 16 18 1 tahun 1-5 tahun 6-10 tahun 10 tahun Gambar 8. Masa Kerja

5. Unit Kerja

Pengetahuan yang dimiliki oleh seorang karyawan dari unit kerja yang satu dibandingkan dengan unit kerja yang lainnya tidak sama karena pengetahuan mereka dipengaruhi oleh unit kerja yang ditempati. Gambar 9 menunjukkan bahwa terdapat 8 orang karyawan yang menempati unit kerja nursery, 7 orang karyawan yang menempati unit kerja produksi, 6 orang karyawan yang menempati unit kerja media dan sterilisasi, 2 orang karyawan yang menempati unit kerja kebersihan, 1 orang karyawan yang menempati unit kerja keuangan, 4 orang karyawan yang menempati unit kerja penelitian dan pengembangan, dan terdapat 4 orang karyawan yang menjadi staf ahli perusahaan. 1 2 3 4 5 6 7 8 Nursery Media Keuangan Staf Ahli Produksi Kebersihan Litbang Gambar 9. Unit Kerja

6. Jabatan Pekerjaan

Gambar 10 menunjukkan bahwa terdapat 27 orang karyawan yang menjadi staf, 3 orang karyawan menduduki jabatan sebagai manajer, dan 2 orang karyawan yang menduduki jabatan sebagai kepala bagian. 5 10 15 20 25 30 Staf Manajer Kepala Bagian Gambar 10. Jabatan Pekerjaan

4.3. Analisis Kualitas Pembelajaran Organisasi