Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen

35 sudut pandang konsumen terhadap kualitas itu sendiri. Kepuasan konsumen diperoleh jika produsen mampu menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. Kualitas itu harus terus menerus diperbaharui sesuai dengan selera dari konsumen dan tidak statis. Pembaharuan ini adalah salah satu tujuan untuk menjaga agar konsumen tetap merasa puas. Jika konsumen merasa puas maka mereka akan membeli berulang-ulang pada badan usaha yang sama atau untuk produk yang sama pula. Jadi secara teoritis, kualitas suatu produk dapat mempengaruhi kepuasan konsumen. Semakin berkualitas suatu produk dan jasa yang dihasilkan, maka kepuasan yang dirasakan oleh konsumen semakin tinggi, dan konsumen akan semakin loyal terhadap produk tersebut.

2.2.13. Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen

Kualitas pelayanan adalah permulaan dari kepuasan konsumen. Konsumen akan merasa puas, apabila mereka memperoleh pelayanan yang baik atau sesuai dengan yang diharapkan. Menurut Boone dan Kurtz 1995:439 bahwa “Service quality is the primary determinant of consumer satisfaction or dissatisfaction”. Artinya kualitas pelayanan menentukan kepuasan atau ketidakpuasan konsumen. Menurut Cronin dan Taylor 1996 : 55 menyebutkan kualitas pelayanan sebagai berikut : “Kualitas pelayanan yang baik akan menciptakan kepuasan konsumen”. Kualitas pelayanan yang baik serta 36 kepuasan konsumen tersebut dapat mempengaruhi intensitas kunjungan konsumen pada kesempatan berikutnya pada badan usaha tersebut. Menurut Kotler dan Armstrong 1996:583 bahwa kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan konsumen, selain itu juga berpengaruh menciptakan keuntungan badan usaha. Semakin tinggi kualitas badan usaha yang diberikan kepada konsumen, semakin tinggi pula kepuasan yang diperoleh oleh konsumen. Dalam situasi persaingan yang semakin kompleks, kebutuhan dan keinginan konsumen selalu meningkat diikuti dengan tingkat kemampuan tertentu dari konsumen. Semakin tinggi tingkat kemampuan konsumen maka semakin tinggi pula tuntutan yang diminta dalam pelayanan. Kalau tuntutannya terpenuhi maka konsumen akan puas, yang kemudian akan melakukan pembelian ulang dan pada akhirnya konsumen menjadi tidak mudah untuk pindah ke badan usaha lain yang sejenis. Selain itu, konsumen yang puas juga akan membantu kita untuk mendapatkan pelanggan baru. Oleh sebab itu kualitas pelayanan mempengaruhi terhadap kepuasan konsumen, hal ini sangatlah penting untuk diperhatikan dan terus menerus dikontrol agar kinerja badan usaha jangan sampai berada dibawah pesaing. Konsumen yang puas dapat meningkatkan keuntungan badan usaha serta mempertahankan kelangsungan hidup di dalam suatu persaingan. 37

2.2.14. Pengaruh Kepuasan Konsumen Terhadap Pembelian Ulang Produk

Dokumen yang terkait

Makna Slogan Pada Telepon Selular Sony Ericsson

2 58 154

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PONSEL SONY ERICSSON (STUDI KAJIAN PERSEPSI MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS LAMPUNG)

0 9 21

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KONSUMEN PENGGUNA HAND PHONE SONY ERICSSON (Studi Kasus di Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Pengguna Hand Phone Sony Ericsson (Studi Kasus di Universitas Muhammadiyah Surakarta)

0 1 15

PENDAHULUAN Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Pengguna Hand Phone Sony Ericsson (Studi Kasus di Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 12

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KONSUMEN PENGGUNA HAND PHONE SONY ERICSSON Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Pengguna Hand Phone Sony Ericsson (Studi Kasus di Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 16

PERBANDINGAN NILAI PELANGGAN PADA PRODUK TELEPHONE SELULER DENGAN MEREK NOKIA DAN SONY ERICSSON (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 6

Pengaruh Integrated Marketing Communication Tools Terhadap Keputusan Pembelian Produk Sony Ericsson.

0 0 6

Analisis Dan Prediksi Perkembangan Desain Fisik Dan Fitur Pada Telepon Seluler Merek Sony Ericsson - Ubaya Repository

0 0 1

ANALISIS KUALITAS PRODUK DAN PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN YANG MEMPENGARUHI PEMBELIAN ULANG PADA PRODUK TELEPON SELULER MEREK SONY ERICSSON (Studi Kasus Di Galeri Resmi Sony Ericsson World Trade Center Surabaya) SKRIPSI

0 0 17

ANALISIS POSISI PRODUK TELEPON SELULER MERK SONY ERICSSON DAN NOKIA BERDASARKAN SIKAP KONSUMEN

0 0 149