Populasi dan Sampel Metode Pengumpulan data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Populasi dan Sampel

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan pengambilan data tersebut menggunakan kuesioner. Responden dalam penelitian ini adalah pegawai instansi pemerintahan se- Kabupaten Kudus. Tahap penentuan sampel yaitu dengan menentukan sampel responden menggunakan teknik convenience sampling, yaitu pengumpulan informasi dari anggota populasi dengan senang hati bersedia memberikannya. Teknik convenience sampling hanya mengumpulkan informasi dan elemen populasi yang tersedia saat dilakukannya penelitian untuk memberikan informasi yang dibutuhan dalam penelitian. Dari 12 dinas yang terdapat di Kabupaten Kudus, hanya 7 dinas yang memberi ijin penelitian. Peneliti mengambil sampel pegawai negeri untuk masing – masing dinas. Sehingga jumlah sampel adalah 126 pegawai. Kuisioner yang akan diolah adalah kuisioner yang kembali dalam keadaan tidak rusak. Berikut adalah Tabel sampel instansi pemerintah di Kabupaten Kudus: 49 Tabel 3.1 Data Sampel No. Daftar Dinas Kabupaten Kudus Jumlah Kuesioner Yang Disebar 1 Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan 18 2 Dinas Sosial dan Tenaga Kerja 18 3 Dinas Perindustrian, Koperasi dan UMKM 18 4 Dinas Perdagangan dan Pengelolaan Pasar 18 5 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil 18 6 Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga 18 7 Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah 18 JUMLAH 126 Penelitian yang dilakukan bukanlah penelitian populasi tetapi penelitian sampel. Penentuan penganbilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik convenience sample. Alasan menggunakan metode ini adalah karena keterbatasan jumlah pegawai yang dapat ditemui untuk dijadikan responden karena kesibukan para pegawai instansi tersebut, serta sulitnya mendapatkan ijin untuk melakukan penelitian di instansi sektor pemerintahan Kabupaten Kudus.

3.2 Metode Pengumpulan data

Metode pengumpulan data adalah cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data penelitiannya. Survei mengumpulkan data primer diperoleh dengan cara membagikan sejumlah kuisioner kepada pegawai di instansi pemerintahan. Dalam penelitian ini kuisioner digunakan untuk memperoleh data tentang adakah pengaruh sistem pengendalian internal, gaya kepemimpinan, kesesuaian kompensasi, perilaku tidak etis, kultur organisasi, komitmen organisasi dan penegakan hukum terhadap fraud di sektor pemerintahan.

3.3 Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel