Pengertian saham Jenis – Jenis Saham

laporan keuangan.Aliran kas diklasifikasikan dalam tiga kelompok yang berbeda yaitu penerimaan dan pengeluaran kas yang berasal dari aktivitas operasional, investasi, pendanaan. e. Catatan Atas Laporan Keuangan Catatan atas laporan keuangan adalah laporan yang dibuat berkaitan dengan laporan keuangan yang disajikan.Laporan ini memberikan informasi tentang penjelasan yang dianggap perlu atas laporan keuangan yang ada sehingga menjadi jelas sebab penyebabnya.

2.2.3. Saham

2.2.3.1. Pengertian saham

Menurut, Harijanto, 1997:52.Saham adalah tanda penyertaan modal pada perseroan terbatas, sedangkan menurut Darmaji, 2006:17 saham dapat didefinisikan sebagai tanda penyerta atau pemilikan seseorang atau badan dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas. Berdasarkan dari beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa saham adalah surat berharga yang mencantumkan kata “saham” didalamnya memiliki bukti kepemilikan terhadap suatu perusahaan. Dengan memiliki saham, maka pemilik saham tersebut berhak atas deviden dan lain – lain menurut besar kecilnya modal yang disetor. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2.2.3.2. Jenis – Jenis Saham

Menurut,Munandar, 1996: 148-149, Saham yang dikeluarkan oleh suatu perusahaan dapat digolongkan ke dalam 2 dua jenis saham ialah : 1. Commod Stock saham biasa, ialah saham yang tidak memberikan sesuatu keistimewaan kepada pemiliknya. 2. Preferend Stock saham Preferensi, ialah saham yang memberikan sesuatu keistimewaan kepada pemiliknya misalnya: a. Dijamin memperoleh sejumlah laba dalam presentase tertentu dari nilai nominalnya, meskipun perusahaan yang bersangkutan mungkin tidak memperoleh sesuatu keuntungan. b. Dijamin bahwa bilamana pada suatu ketika perusahaan tidak sanggup mengadakan pembagian laba, maka bagian laba tersebut dapat ditagih pada tahun – tahun berikutnya. c. Diberikan hak veto, ialah hak membatalkan keputusan rapat pemegang saham. d. Diberikan hak didahulukan dalam pembandingan sisa kekayaan jika perusahaan dilikuidasi. e. Diberikan hak untuk mengembalikan saham tersebut keperusahaan yang bersangkutan dengan memperoleh pembayaran kembali uang sebesar nilai nominalnya. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 3 Macam – macam Saham Preferend a. Convertible Preferred Stock Untuk menarik minat investoryang menyukai saham biasa, beberapa saham preferend menambah bentuk di dalamnya yang memungkinkan pemegangnya untuk meukar saham ini dengan saham biasa dengan rasio penukaran yang sudah ditentuukan. b. Callable Preferred Stock Bentuk lain dari saham preferen adalah memberikan hak kepada perusahaan yang mengeluarkan untuk membeli kembali saham ini dari pemegang saham pada tanggal tertentu dimasa mendatang dengan nilai yang tertentu. c. Floating atau Adjustable Rate Preferred Stock Saham preferen ini tidak membayar deviden secara tetap tetapi tingkat deviden yang di bayar tergantung dari tingkat return dari sekuritas. 4 Saham Treasuri Saham milik perusahaan yang sudah pernah dikeluarkan dan beredar yang kemudian dibeli kembali oleh perusahaan untuk tidak dipensiunkan tetapi disimpan sebagai teasuri yang nantinya dapat dijual kembali. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2.2.4. Faktor - Faktor yang mempengarui harga saham