Bidang Usaha PT. Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja

4.4. Bidang Usaha PT. Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja

Bertindak sebagai lembaga keuangan pemerintah, Bank BPD Bali Kantor Cabang Singaraja memiliki beberapa usaha diantaranya berupa menghimpun dana dari masyarakat untuk kemudian menyalurkan kembali dana tersebut ke masyarakat dalam bentuk kredit. Adapun bidang-bidang usaha yang ada pada Bank BPD Bali Kantor Cabang Singaraja sebagai berikut. 1 Penghimpun Dana Yaitu mengumpulkan atau menarik dana dari lembaga-lembaga keuangan dan badan-badan lainnya serta masyarakat sebanyak-banyaknya. Dana yang dihimpun dari masyarakat terdiri dari: a Simpanan Giro Demand Deposit Yaitu simpanan pihak ketiga kepada bank yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan menggunakan cek, surat perintah pembayaran lainnya atau dengan cara pemindah bukuan. b Simpanan Deposito Time Deposit Yaitu simpanan dari pihak ketiga kepada Bank yang penarikannya hanya dilakukan dalam jangka waktu tertentu menurut perjanjian antara pihak ketiga dengan bank yang bersangkutan. c Tabungan Saving Yaitu simpanan dari pihak ketiga kepada bank yang penarikannya hanya dilakukan menurut syarat-syarat tertentu. Jenis tabungan yang ada sebagai berikut. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 1 Simpeda Simpanan Pembangunan Daerah 2 Sibapa Simpanan Bali Dwipa 2 Bidang Perkreditan Usaha perkreditan merupakan usaha pokok dari perbankan dalam memperoleh keuntungan. Kegiatan ini berupa penyediaan uang berdasarkan persetujuan kredit antara bank dengan pihak lain dalam hal, debitur berkewajiban melunasi hutangnya setelah jangka waktu tertentu dengan jumlah bunga yang ditetapkan. Adapun produk-produk kredit yang dikeluarkan adalah : a Kredit modal kerja adalah kredit yang diberikan bank pelaksana kepada debitur untuk menambah modal kerja. b Kredit investasi adalah kredit yang diberikan bank pelaksana kepada debitur untuk memperluas tempat usahanya atau pembelian alat-alat untuk kegiatan usahanya. c Kredit konsumtif adalah kredit yang diberikan bank pelaksana khususnya bagi pegawai negeri dan pegawai swasta untuk keperluan konsumtif seperti pembelian sepeda motor, mobil, dan perbaikan rumah. d Kredit Pengusaha Mikro dan Kecil adalah kredit modal kerja yang diberikan oleh bank kepada kelompok usaha kecil dan mikro atas dasar kebutuhan bersama yang bertujuan untuk memperkuat Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. anggotanya dalam berproduksi, permodalan, dan pemasaran bersama. e Kredit Pundi adalah kredit investasi atau kredit modal kerja yang diberikan bank pelaksana kepada kelompok pengusaha miskin yang mempunyai usaha ekonomi yang produktif untuk mengentaskan dirinya dari kemiskinan dan mampu mengembangkan usahanya. f Kredit Ketahanan Pangan adalah kredit investasi yang diberikan oleh bank kepada kelompok petani, peternak, nelayan dan petani ikan dalam rangka pembiayaan intensifikasi padi, jagung, usaha budidaya ikan serta kepada koperasi dalam rangka pengadaan pangan. 3 Jasa-jasa Lain Selain dalam bidang jasa penyimpanan dan penyaluran kredit PT Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja juga menyediakan jasa jasa lain bagi masyarakat yang meliputi : Transfer, pembayaran pajak, pembayaran PDAM dan pembayaran telepon. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 8 1 STUKTUR ORGANISASI PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH BALI Kantor Cabang Singaraja Keterangan : = Garis Lini Supervisi tanggung jawab = Garis Koordinasi atau Pelaporan Gambar 4.1 : Struktur Organisasi Bank BPD Bali Cabang Singaraja Sumber PT. Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Singaraja DIVISI KREDIT BAGIAN PENYEL. DIVISI KREDIT BAGIAN ADMIN. WKL. CAB. OPR KEPALA DIVISI MRK. UKI PEL. NASABAH PELAYANAN TNT KANTOR KAS PMS KREDIT PMS DANA LN M. CHANGER PENGAW. LPD PENYEL. KREDIT ADMIN UMUM KEU. K. CAPEM KAS LOVINA KAS AHMAD YANI KAS TEJAKULA PEL. NASABAH KEPALA CABANG ADMIN. KREDIT Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. BAB V PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN

5.1. Deskripsi Hasil Penelitian