Manajer Cabang Bagian Distribusi Bagian Pemasaran

PT PLN Persero mempunyai bidang kegiatan usaha yaitu melaksanakan penyediaan dan penjualan tenaga listrik serta pelayanan yang baik kepada pelanggan. Listrik yang tersedia tersebut didistribusikan kepada pelanggan seperti rumah penduduk, rumah sakit, hotel maupun industri. Dan setiap bulannya akan diperhitungkan berapa banyak listrik yang harus dibayarkan pelanggan kepada PT PLN Persero oleh petugas pencatat rekening listrik sesuai tarif yang telah ditetapkan

C. Struktur Organisasi Perusahaan.

Struktur organisasi menggambarkan secara jelas unsur-unsur yang membantu pimpinan dalam menjalankan kegiataan perusahaan. Adanya struktur organisasi yang jelas dapat diketahui posisi, tugas, wewenang dan tanggung jawab setiap departemenbagian dan bagaimana hubungan antara satu departemen dengan departemen lainnya. Tujuan dari adanya struktur organisasi adalah untuk mencapai efisiensi dan efektifitas kerja ataupun mendelegasikan wewenang dalam organisasi yang berdasarkan pola hubungan kerja serta lalu lintas wewenang dan tanggung jawab. PT PLN Persero Cabang Medan menggunakan struktur organisasi garis dan staf. Adapun susunan struktur organisasi, tugas pokok dan tanggung jawab dari masing-masing jabatan pada PT PLN Persero Cabang Medan terdiri dari:

1. Manajer Cabang

Mengelola dan melaksanakan kegiatan penjualan tenaga listrik, pelayanan pelanggan, pengoperasian dan pemeliharaan jaringan distribusi tenaga listrik di wilayah kerjanya secara efisien sesuai tata kelola perusahaan yang baik berdasarkan kebijakan kantor induk untuk menghasilkan pendapatan perusahaan Universitas Sumatera Utara yang didukung dengan pelayanan, tingkat mutu dan keandalan pasokan yang baik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan serta melakukan pembinaan dan pemberdayaan unit asuhan dibawahnya.

2. Bagian Distribusi

Mengkoordinasikan perencaan, pengoperasian dan pemeliharaan sarana pendistribusian tenaga listik yang efektif, efisien dengan mutu serta keandalan yang baik dan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik. Untuk melaksanakan tugas pokok tersebut, bagian distribusi mempunyai fungsi sebagai berikut: a. Merencanakan pengembangan system pendistribusian tenaga listrik untuk meningkatkan mutu dan keandalan pendistribusian tenaga listrik. b. Merencanakan pengoperasian dan pemeliharaan jaringan distribusi tenaga listrik. c. Merencanakan dan melaksanakan pembangunan sarana pendistribusian tenaga listrik dan bangunan sipil. d. Merencanakan kebutuhan material untuk pengoperasian dan pemeliharaan sarana pendistribusian tenaga listrik. e. Mengoperasikan dan melaksanakan pemeliharaan sistem pendistribusian tenaga listrik. f. Melaksanakan pelayanan gangguan pendistribusian tenaga listrik. g. Menyusun RAOUAI bagian distribusi. h. Mengkaji dan mengevaluasi mutu dan keandalan pendistribusian tenaga listrik yang menunjung tingkat mutu pelayanan. Universitas Sumatera Utara

3. Bagian Pemasaran

Melaksanakan kegiatan penyusunan prakiraan kebutuhan tenaga listrik, penjualan tenaga listrik, penyuluhan dan survai data pelanggan tenaga listrik diwilayah kerjanya. Untuk melaksanakan tugas pokok tersebut, maka Bagian Pemasaran mempunyai fungsi: a. Melakukan penyusunan rencana penjualan tenaga listrik dan langkah pencapaiannya. b. Melaksanakan penyuluhan dan pemberian informasi tentang ketenagalistrikan dan prosedur pelayanan kepada calon pelangganpelangganmasyarakat. c. Melaksanakan pembinaan forum komunikasi dengan pelanggan tenaga listrik diwilayah kerjanya. d. Merencanakan pengembangan dan pembinaan sarana pembayaran rekening listrik payment point.

4. Bagian Komersial