Polusi Udara Global Environment Facility dan Cina

41 tersisa 50 ekor pada tahun 2010. 82 Padahal, spesies harimau menempati posisi teratas dalam rantai makanan hewan. Sehingga, secara tidak langsung, spesies ini menjaga keseimbangan populasi hewan-hewan yang berada di bawahnya seperti rusa, kijang dan tumbuh-tumbuhan. Hilangnya harimau akan membuat jumlah hewan lain meningkat drastis dan menyebabkan semakin sedikitnya tumbuhan yang menjadi sumber makanan. Hewan yang lebih kecil seperti serangga akan mencari area tumbuhan lain yang akhirnya menyerang ladang pertanian. Adanya dampak perubahan ekosistem Cina ini secara nyata terlihat pada data lingkungan Cina yang dipublikasikan oleh China Daily. Media massa tersebut melaporkan bahwa telah terjadi peningkatan serangan hama hingga hampir dua kali lipat pada periode 2010 sampai 2011. Pada tahun 2010, terdapat 268 juta Ha ladang yang mengalami serangan hama. Namun, serangan hama di tahun 2011 melanda hingga 402 juta Ha ladang di Cina. 83

e. Deforestasi dan Desertifikasi

Berdasarkan laporan Environmental Investigation Agency, Cina adalah konsumen produk kayu terbesar dunia dengan jumlah 371 juta m 2 di tahun 2007. 84 Tingginya kebutuhan akan kayu ini menyebabkan banyaknya penebangan hutan 82 Telegraph. 2005. Chinas wild tigers face extinction in 30 years http:www.telegraph.co.ukearthwildlife7028421Chinas-wild-tigers-face-extinction-in-30- years.html diakses tanggal 12 September 2013. 83 China Daily. 2011. Pests and diseases plague crops. http:www.china.org.cnenvironment2011-0221content_21963404.htm diakses tanggal 12 September 2013. 84 EIA. 2012. “Appetite for Destruction: China Illegal Trade Timber”. London: Environmental Investigation Agency. h. 3. 42 yang pada akhirnya menimbulkan deforestasi. Menurut data FAO, sejak tahun 1990 hingga 2010, luas hutan Cina telah menghilang sekitar 2.4 juta Ha per tahun. Deforestasi juga menyebabkan kekeringan seperti yang terjadi di Provinsi Yunan. Di area ini, hutannya berfungsi sebagai penampung air di musim hujan. Namun, karena banyaknya penebangan yang dilakukan, hanya sedikit persediaan air yang tersisa di musim kemarau. Di tahun 2009, setidaknya ada 247 sungai yang mengering di Provinsi tersebut. Di periode yang sama, 18 dari total penduduk Yunan dilaporkan mengalami kelangkaan air minum serta mengalami kerugian senilai US2,5 miliar karena gagal panen. 85 Sementara itu, pada Juli 2013, penebangan hutan juga mengakibatkan banjir besar melanda Sichuan dengan jumlah korban yang terkena dampaknya mencapai 360.000 orang, ratusan bangunan hancur dan 6.100 jiwa dievakuasi. 86 Pemerintah setempat telah menyatakan bahwa penebangan hutan merupakan faktor utama penyebab banjir tersebut. 87 Masalah lain yang muncul karena penebangan hutan adalah desertifikasi yang menjadi salah satu faktor hilangnya lahan pertanian. 88 Dari tahun 1996- 2008, terdapat 8.4 juta Ha lahan pertanian menghilang karena pengembangan sektor konstruksi, perumahan, jalan raya, dan aktifitas manusia lainnya. Di akhir 2008, hanya 122 juta Ha lahan pertanian yang tersisa, sehingga hampir mendekati 85 M. Thupgon. 2012. http:www.greensnows.com201209a-brief-report-on-yunnan- drought diakses tanggal 13 September 2013. 86 Guardian. 2013. China floods lanslides http:www.theguardian.comworld2013jul10china-floods-landslide-buries-sichuan-province diakses tanggal 13 September 2013. 87 http:www.huffingtonpost.com20130711china-floods-kill-31-sichuan_n_3579442.html diakses tanggal 13 September 2013. 88 Desertifikasi adalah berubahnya suatu lahan produktif menjadi padang pasir yang disebabkan faktor-faktor seperti perubahan iklim, erosi tanah, penebangan hutan dan pertanian.