Analisis Pendapatan Usahatani Paprika Analisis Titik Impas Produksi

59

6.1.3 Analisis Pendapatan Usahatani Paprika

Analisis pendapatan usahatani paprika menunjukkan struktur biaya yang dikeluarkan dan penerimaan yang diperoleh dari usaha paprika di PT Saung Mirwan. Perhitungan analisis pendapatan dilakukan selama satu periode tanam mulai dari persiapan tanam hingga pembongkaran kembali yaitu selama satu tahun untuk luasan 4800 m 2 . Pendapatan usaha paprika hidroponik merupakan selisih antara penerimaan dengan biaya total yang dikeluarkan. Struktur biaya dan penerimaan tersebut dapat dilihat pada Tabel 7. Tabel 7 . Analisis Pendapatan Usahatani Paprika pada PT Saung Mirwan untuk satu periode tanam No. Keterangan Nilai Rp 1 Total Penerimaan 291.060.000 2 Total Biaya Variabel 153.429.200 3 Total Biaya Tetap 42.028.800 4 Jumlah Total Biaya 2 + 3 195.458.000 5 Pendapatan atas Biaya Total 1- 4 95.602.000 6 RC atas Biaya Total 14 1,489 Tabel diatas menunjukkan bahwa pendapatan atas biaya total yang diperoleh PT Saung Mirwan dari usaha paprika adalah sebesar Rp 95.602.000,00. Nilai tersebut menunjukkan bahwa usaha paprika yang dijalankan PT. Saung Mirwan menguntungkan untuk dilaksanakan. Nilai RC rasio atas biaya total yang diperoleh adalah sebesar 1,489. Hal ini menunjukkan bahwa setiap seribu rupiah biaya total yang dikeluarkan pada usahatani paprika, maka akan memperoleh penerimaan sebesar Rp 1.489,00. Berdasarkan nilai RC rasio yang lebih dari satu tersebut, maka usaha paprika di PT. Saung Mirwan efisien dan menguntungkan untuk dijalankan.

6.1.4 Analisis Titik Impas Produksi

Titik impas adalah suatu kondisi dimana suatu usaha tidak mengalami kerugian ataupun memeperoleh laba. Untuk dapat menentukan titik impas maka biaya yang dikeluarkan harus dapat dipisahkan menjadi biaya tetap dan biaya 60 variabel, serta harga jual per unit tidak berubah selama periode yang dianalisis. Analisis titik impas produksi usahatani paprika di PT Saung Mirwan dapat dilihat pada Tabel 8. Tabel 8 . Titik Impas Produksi Usahatani Paprika di PT Saung Mirwan Uraian Nilai Rp Biaya Tetap Rp 42.028.800 Biaya Variabel Rp 153.429.200 Volume Penjualan Rp 291.060.000 TIP Rp penjualan 88.882.012,81 TIP kg 5925,47 Titik impas produksi paprika di PT Saung Mirwan dalam satuan rupiah penjualan yaitu sebesar Rp. 88.882.012,81 untuk satu greenhouse berukuran 4800 m 2 dengan kapasitas 11.000 tanaman. Hal ini berarti nilai penjualan produksi paprika yang tidak menyebabkan kerugian ataupun keuntungan adalah sebesar Rp.88.882.012,81. Jika nilai penjualan produksi paprika lebih besar dari Rp.88.882.012,81 maka usahatani ini menguntungkan dan sebaliknya. Jika dibandingkan dengan nilai penjualan paprika di PT Saung Mirwan yang mencapai Rp. 291.060.000, maka usahatani paprika ini menguntungkan karena penjualan berada di atas titik impas produksi. Titik impas produksi papriks di PT Saung Mirwan untuk satu greenhouse berukuran 4800 m 2 yaitu sebesar 5925,47 kg. Hal ini berarti produksi paprika yang dijual dari satu greenhouse yang tidak menyebabkan kerugian maupun keuntungan adalah sebesar 5925,47 kg. Jika jumlah produksi yang dijual lebih besar dari 5925,47 kg maka usahatani ini menguntungkan dan sebaliknya. Jumlah produksi paprika di PT Saung Mirwan dari satu greenhouse mencapai 19800 kg, maka usahatani ini menguntungkan karena jumlah produksi yang dijual berada di atas titik impas produksi.

6.2 Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Paprika