Pembelajaran Pertemuan III: Kalor dan Perubahan Wujud 2 JP a. Materi Untuk Guru

Buku Guru Kelas VII SMPMTs Edisi Revisi 238 Konirmasi untuk gejala-gejala perubahan wujud dalam kehidupan sehari-hari. Contoh hasil kegiatan peserta didik: hasil pengukuran suhu peserta didik cenderung stabil selama 3 menit itu. Alternatif kegiatan: kegiatan mengukur suhu saat air mendidih hasilnya cenderung stabiltidak berubah. c Penutup Bersama peserta didik lakukanlah penyimpulan dan releksi serta penugasan mandiri melalui soal-soal terpilih di Ayo Kita Lakukan. 3 Alat, Bahan, dan Media a Alat: alat dan bahan untuk kegiatan “Bagaimana suhu benda saat terjadi perubahan wujud?”. b Media: ppt. 4 Sumber Belajar a Buku Siswa. b Sumber lain yang relevan misalnya BSE IPA CTL, internet.

5. Pertemuan IV: Perpindahan Kalor: Konduksi dan Konveksi 3 JP

a. Materi Untuk Guru

Pertemuan IV dimaksudkan untuk melatih peserta didik dapat menyelidiki perpindahan kalor secara konduksi dan konveksi serta pemahaman tentang berbagai gejala dan penerapan perpindahan kalor di alam dan teknologi. Beberapa hal yang harus dipahami guru: Ilmu Pengetahuan Alam 239 1 Secara umum, 3 jenis perpindahan kalor konduksi, konveksi, dan radiasi di sekitar peserta didik berlangsung simultan kecuali radiasi dari matahari. Misalnya, pada oven panas konveksi, juga terjadi perpindahan panas secara konduksi, konveksi, maupun radiasi justru yang dominan radiasi. 2 Laju perpindahan kalor secara konduksi bergantung pada jenis bahan konduktivitas bahan, luas penampang konduktor, dan panjang konduktor. 3 Gejala konveksi di alam terjadi karena adanya perubahan volume benda karena perubahan suhu. Perubahan volume ini mengakibatkan perubahan massa jenis; benda yang massa jenisnya kecil akan berada di atas benda yang bermassa jenis lebih besar.

b. Pembelajaran

1 Tujuan Pembelajaran a Peserta didik dapat menyelidiki pengaruh jenis bahan terhadap kemampuan menghantarkan kalor pada peristiwa konduksi. b Peserta didik membedakan konduksi dan konveksi. c Peserta didik menjelaskan contoh konduksi dalam kehidupan sehari-hari. d Peserta didik menjelaskan contoh konveksi dalam kehidupan sehari- hari. 2 Kegiatan Pembelajaran a Pendahuluan Untuk memperoleh perhatian dan memotivasi peserta didik demonstrasikanlah peristiwa konduksi atau konveksi, kemudian mintalah mereka untuk menyampaikan tanggapannya terhadap fenomena tersebut.