Strategi Pembelajaran Deskripsi Teori 1. Hakekat Matematika

cukup dengan hapalan saja. Mempelajari matematika juga membutuhkan pemikiran yang bersifat logik, sehingga matematika mer upakan sarana berpikir yang baik bagi setiap ilmu pengetahuan dan dengan matematika ilmu lainnya bisa berkembang dengan cepat. Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa matematika merupakan bagian dari ilmu pengetahuan yang di dalamnya terdapat ilmu tentang logika, ilmu tentang bilangan-bilangan serta terdapat konsep-konsep yang saling berhubungan dan dipresentasikan dengan bahasa simbol. Obyek penelaahan matematika tidak sekedar kuantitas, tetapi lebih dititik beratkan kepada hubungan, pola, bentuk dan struktur serta konsepnya. Dengan demikian matematika itu dapat dikatakan bahwa matematika itu berkenaan dengan gagasan yang berstruktur yang hubungannya diatur secara logis.

2. Strategi Pembelajaran

Secara harfiah, kata “strategi” dapat diartikan sebagai seni art melaksanakan stratagem yakni siasat atau rencana McLeod dalam Muhibbinsyah. 6 Dalam perspektif psikologi, kata strategi yang berasal dari bahasa yunani yang berarti rencana tindakan yang terdiri atas seperangkat langkah untuk memecahkan masalah atau mencapai tujuan. 7 Strategi dalam arti yang umum adalah suatu taktik, rencana yang dilakukan dalam situasi khusus untuk mencapai suatu tujuan. Begitu pula dengan proses pembelajaran, kata pembelajaran adalah bentuk dari kata belajar, dan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, belajar adalah proses yang menjadikan orang belajar. sedangkan belajar menurut Fontana dalam Erman Suherman adalah proses perubahan tingkah laku individu yang relatif tetap sebagai hasil dari pengalaman. 8 6 Muhibbinsyah, Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru, Bandung: Rosdakarya, 2002, cet.7, h.214 7 Muhibbinsyah, Psikologi Pendidikan …, cet.7, h.214 8 Erman suherman.,et.al., Strategi Pembelajaran …, h.7 Belajar adalah suatu proses yang harus dialami seseorang atau sekelompok orang untuk memperoleh penguasaan suatu kemampuan tertentu, yang sudah ditetapkan terlebih dahulu. Sedangkan mengajar adalah kegiatan pengajar untuk membantu seseorang untuk belajar, dengan mengikuti pengalaman belajar tertentu agar tujuan tercapai. Dan pembelajaran merupakan upaya penetapan lingkungan yang memberi nuansa agar program belajar tumbuh dan berkembang secara optimal. jadi antara belajar dan pembelajaran ada hal yang berbeda yaitu belajar bersifat internal dan unik dalam individu siswa, sedang proses pembelajaran bersifat eksternal yang sengaja direncanakan dan bersifat rekayasa perilaku. Dengan demikian dalam penelitian ini, yang dimaksud dengan strategi pembelajaran adalah siasat atau kiat yang direncanakan oleh guru, berkenaan dengan segala persiapan pembelajaran agar pelaksanaan pembelajaran berjalan dengan lancar dan tujuan yang berupa hasil belajar bisa tercapai secara optimal.

3. Pendekatan Pemecahan Masalah Matematika a. Pengertian Masalah dalam Matematika