Analisis konsep Analisis tugas

63

c. Analisis konsep

concept analysis Dalam pengembangan ini, analisis konsep dilakukan untuk menentukan materi ajar yang dimasukkan ke dalam multimedia. Hal ini dilakukan dengan mengidentifikasi kompetensi yang harus dikuasai siswa sesuai dengan yang terdapat pada pada kurikulum. Berdasarkan kurikulum KTSP, materi pokok Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia termasuk pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS. Adapun kompetensi yang harus dicapai dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 9. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar materi pokok Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia Standar Kompetensi SK Kompetensi Dasar KD Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah yang berskala nasional pada masa Hindu-Budha dan Islam, keragaman, dan kenampakan alam dan suku bangsa, serta kegiatan ekonomi di Indonesia. Menghargai keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia Sumber : BSNP, 2006 Dari tabel tersebut diketahui bahwa kompetensi dasar yang harus dicapai siswa dalam pembelajaran materi pokok Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia adalah siswa mampu menghargai keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. Dari kompetensi tersebut selanjutnya dijabarkan kembali indikator apa saja yang dapat mendukung tercapainya kompetensi tersebut, yang selanjutnya digunakan untuk menentukan materi. Penjabaran materi yang dilakukan disajikan pada tabel berikut. 64 Tabel 10. Penjabaran Indikator dan materi pokok Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia Kompetensi Dasar Indikator 1.4 Menghargai Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia 1.4.1 Mengembangkan sikap meghormati keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia 1.4.2 Mengidentifikasi keragaman suku bangsa dan budaya yang terdapat di Indonesia 1.4.3 Menyebutkan suku bangsa dan budaya di Indonesia

d. Analisis tugas

task analysis Analisis tugas dilakukan untuk mengidentifikasi kegiatan apa saja yang akan dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung. Tugas yang akan dilakukan peserta dalam penggunaan multimedia pembelajaran interaktif budaya Indonesia yang disusun sedemikian menarik dan interaktif sehingga tugas-tugas tersebut mencakup semua indikator yang harus dicapai.

e. Perumusan tujuan pembelajaran