Kegiatan penutup Pelaksanaan proses pembelajaran

93 sering. Selain bahasa lisan, guru juga menggunakan bahasa tulisan dengan baik dan benar selama proses pembelajaran. Dari data hasil penelitian menurut responden siswa sebanyak 4 siswa atau 14.38 menyatakan bahwa guru selalu menggunakan bahasa tulis yang jelas dan lancar selama pembelajaran, sedangkan 20 siswa atau 71.42 siswa menyatakan kategori sering dan sisanya kadang-kadang. Sedangkan menurut responden guru sebanyak 2 guru atau 50 guru selalu menggunakan bahasa tulis yang jelas dan lancar selama pembelajaran, sedangkan sisanya menyatakan dalam kategori sering

c. Kegiatan penutup

Hasil analisa data untuk indikator kegiatan penutup dalam pelaksanaan proses pembelajaran menurut responden siswa sebagian besar menunjukkan bahwa menurut guru melaksanakan kegiatan penutup dengan kategori sangat baik. Sebanyak 23 siswa atau 82.1 menyatakan kegiatan penutup proses pembelajaran termasuk dalam kategori sangat baik, 3 siswa atau 10.71 menyatakan kategori baik, dan 2 siswa atau 7.14 menyatakan kategori cukup baik. Sedangkan menurut responden guru kegiatan penutup pembelajaran yang terlaksana sebagian besar juga termasuk dalam kategori sangat baik, dengan sebanyak 3 guru atau 75 menyatakan kategori sangat baik, dan 1 guru atau 25 menyatakan dalm kategori baik. Kegiatan menutup pembelajaran bertujuan agar pembelajaran yang telah tercapai dapat terakomodasi dengan baik oleh peserta didik. Berikut adalah beberapa hal yang dilakukan guru dalam kegiatan penutup pembelajaran. Guru membimbing dan mengarahkan siswa untuk membuat 94 rangkumansimpulan dari materi pembelajaran yang telah diajarkan. Menurut data penelitian pada Jurusan Teknik Audio Video SMK N 2 Depok dengan responden siswa sebanyak 18 siswa atau 64.3 menunjukkan bahwa guru sering mengajak siswa untuk merangkum materi pembelajaran yang telah diajarkan. Sedangkan menurut responden guru sebanyak 2 guru atau 25 menunjukkan guru selalu mengajak siswa merangkum materi dan sisanya sebesar 3 guru atau 75 dalam kategori sering. Tujuan dari merangkummembuat simpulan dari materi pelajaran adalah agar siswa dapat mengetahui tujuan pembelajaran, manfaat pembelajaran, dan hasil yang didapatkan saat proses pembelajaran. Sebelum guru menutup pembalajaran, guru memberikan tugas kepada siswa. Pemberian tugas dimaksudkan agar siswa dapat mendalami materi yang telah diajarkan secara lebih lanjut dan berkala di rumah masing-masing. Pemberian tugas juga dimaksudkan untuk mengukur pemahaman siswa tentang materi yang baru saja diajarkan. Pemberian tugas juga disesuaikan dengan materi pelajaran yang telah selesai diajarkan. Dari data penelitian menurut responden siswa sebanyak 12 siswa atau 42.9 siswa menyatakan bahwa guru selalu memberi tugas sesuai dengan materi pembelajaran yang telah selesai diajarkan. Sedangkan sebanyak 10 siswa atau 39.3 siswa menyatakan dalam kategori sering, dan sisanya menyatakan dalam kategori kadang-kadang.

3. Penilaian hasil belajar siswa