Aktivitas belajar Individual Aktivitas Pembelajaran Renang Gaya Bebas

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 99 8 Setelah peserta didik merasakan ada kemajuan dalam pengenalan air dan mengapung, dan berenang kembangkan dengan berbagai variasi gerakan yang melibatkan anggota tubuh lain dalam bentuk permainan perlombaan. 9 Selama peserta didik melakukan eksplorasi gerak, guru menilai kemajuan yang diperoleh oleh peserta didik. Variasi: setelah peserta didik teramati mengalami kemajuan pengenalan air dan mengapung dan berenang, tugaskan mereka mengunakan variasi gerakan, dan juga tugaskan mereka untuk melakukan gerak renang gaya bebas sambil bergerak maju. Jenis keterampilan gerak dalam renang seperti gerakan kaki, gerakan tangan, sikap ambil nafas, koordinasi semuanya gerakan tangan, gerakan kaki, tubuh, cara ambil nafas dan kegawatdaruratan di air dapat dirancang untuk renang gaya dada, gaya punggung, dan gaya kupu-kupu. Guru dapat mengembangkannya lagi sesuai karakteristik dan kebutuhan peserta didik.

D. Pelaksanan Penilaian

1. Penilaian Pengetahuan

Setelah mempelajari materi kategori Keterampilan Gerak aktivitas renang, peserta didik mengerjakan tugas kelompok dengan penuh rasa tanggungjawab menjawab berbagai pertanyaan yang berhubungan dengan analisis dan konsep kategori Keterampilan Gerak aktivitas renang. Berikut contoh rubrik untuk penilaian pengetahuan 100 Buku Guru Kelas XI SMAMASMKMAK No Butir Pertanyaan Kriteria Penskoran Nilai Akhir 1 2 3 4 ∑ 1. Jelaskan cara melakukan keterampilan gerak aktivitas renang gaya bebas 2. Jelaskan cara melakukan gerak keterampilan aktivitas renang gaya dada 3. Jelaskan cara melakukan pembelajaran keterampilan gerak renang gaya punggung 4. Jelaskan dampak aktivitas keterampilan gerak renang yang anda lakukan terhadap kebugaran jasmani 5. ..... Jumlah skor yang diperoleh Penilaian pengetahuan = X 100 Jumlah skor maksimal

a. Penilaian Keterampilan

Penilaian aspek keterampilan dilakukan terhadap kesempurnaan keterampilan sikap cara melakukan proses suatu gerakan penilaian proses. Berikut contoh rubrik penilaian keterampilan: Nama siswa Penilaian keterampilan gerak menendang bola Skor akhir Ket. Penilaian proses Gerakan lengan Gerakan kaki Pengambilan nafas 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 Jumlah Skor Maksimal Nilai Keterampilan : 12