Pterocarpus indicus Wild Angsana Lagerstroemia speciosa Pers. Bungur Casuarina sumatrana Jungh Cemara laut

2.7. Jenis tanaman

Tanaman yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 8 jenis yang merupakan hasil seleksi dari 11 jenis tanaman. Seleksi dilakukan berdasarkan kandungan asam arkobat dan keragaman famili. Deskripsi masing-masing jenis tersebut masing-masing sebagai berikut :

1. Pterocarpus indicus Wild Angsana

Pterocarpus indicus tergolong ke dalam Famili Leguminoceae sub famili Papilionideae Gambar 3. Tanaman ini berasal dari Malaysia dan digunakan sebagai tanaman penghijauan di banyak negara. Tinggi pohon dapat mencapai 10-40 m dengan diameter batang  2 m. Kayu mempunyai warna dan kualitas yang cukup baik. Daun merupakan daun majemuk dengan anak daun berjumlah 5-13 yang letaknya berselang seling. Daun berbentuk bulat telur memanjang dengan panjang 4-10 cm dan lebar 2.5-5 cm. Bagian ujung daun meruncing, bagian pangkal tumpul dan permukaan daun mengkilat dan terdapat daun penumpu dengan panjang 1-2 cm. Tandan bunga terdapat di ujung ranting, muncul di ketiak daun, sedikit atau bercabang, berambut coklat dan berbunga banyak. Buah berbentuk polong. Gambar 3. Pterocarpus indicus Wild Angsana

2. Lagerstroemia speciosa Pers. Bungur

Lagerstroemia speciosa tergolong ke dalam Famili Lythraceae Gambar 4. Tanaman ini banyak digunakan sebagai tanaman hias karena memiliki bunga yang berwarna menarik yaitu ungu. Di India tanaman ini disebut sebagai queen of flowers . Tinggi pohon dapat mencapai 10-30 m. Daun berwarna hijau tua dengan panjang 9-28 cm dan lebar 4-12 cm, berbentuk oval, elips atau memanjang dengan ujung runcing, tepi daun rata, dan permukaan kasap. Buah berbentuk bulat memanjang dengan panjang 2-3.5 cm. Biji berukuran besar dengan ujung bersayap menyerupai pisau. Gambar 4. Lagerstroemia speciosa Pers. Bungur

3. Casuarina sumatrana Jungh Cemara laut

Casuarina sumatrana tergolong ke dalam Famili Casuarinaceae Gambar 5. Tanaman ini berasal dari Birma dan Malaysia Barat. Tinggi pohon dapat mencapai lebih dari 10 m. Daun berupa sisik. Ranting berwarna hijau terang, agak kaku, tajuk berbentuk oval-membulat. Bunga jantan tidak diketahui, bunga betina tidak bertangkai. Buah terbentuk di ujung terminal, tidak bertangkai, berbentuk bulat atau bulat telur, berukuran 4-4.5 dan 3.5-4 cm. Di Jawa tanaman ini sering digunakan sebagai tanaman hias. Gambar 5. Casuarina sumatrana Jungh Cemara laut

4. Delonix regia Bojer Flamboyan