Deskripsi Lokasi Penelitian HASIL PENELITIAN

41

BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Deskripsi Lokasi Penelitian

Universitas Sumatera Utara USU adalah sebuah universitas negeri yang terletak di Jl. Dr. T. Mansur No. 9, Padang Bulan, Medan, Sumatera Utara. USU didirikan sebagai Yayasan Universitet Sumatera Utara pada tanggal 4 Juni 1952. Fakultas pertama adalah Fakultas Kedokteran yang didirikan pada 20 Agustus 1952, yang kini diperingati sebagai hari jadi USU. Presiden Indonesia, Soekarno kemudian meresmikan USU sebagai universitas negeri ketujuh di Indonesia pada tanggal 20 November 1957 Wikipedia, 2015. Kampus USU terletak di sebelah barat daya Kota Medan, 7 KM dari pusat kota. Kampus ini memiliki luas 116 Ha dengan luas zona akademik 93.4 Ha yang merupakan pusat utama kegiatan perkuliahan. Saat ini jumlah mahasiswa USU sudah mencapai 25.000 mahasiswa Wikipedia, 2013. Secara umum USU terdiri dari empat pintu yang berada disepanjang Jl. Dr. T. Mansur yaitu pintu 1, pintu 2, pintu 3 dan pintu 4. Selain sebagai jalur keluar masuk bagi mahasiswa dan dosen USU, keempat pintu ini juga dimanfaatkan pedagang untuk berjualan jajanan seperti bakso, mi ayam, es dan “tahu dangdut”. Di pintu 1 dan pintu 3 masing-masin g terdapat 1 penjual “tahu dangdut”, sedangkan di pintu 4 terdapat 3 penjual “tahu dangdut”. Kawasan USU juga memiliki suatu jalan keluar masuk mahasiswa yang dikenal dengan “Sumber”. “Sumber” juga menjadi pusat jajanan bagi mahasiswa USU, terdapat 1 penjual bakso bakar dan 1 penjual “tahu dangdut” disini. Selain “sumber” dan Universitas Sumatera Utara keempat pintu tersebut yang menjadi pusat jajanan mahasiswa, USU juga berada dekat dengan “Pajus Pajak USU”. Walaupun tempat ini berada dekat dengan kampus USU, namun bukan bagian dari USU. Akan tetapi, tempat ini merupakan pusat perbelanjaan dan jajanan bagi mahasiswa USU. Di “pajus” juga terdapat 1 penjual “tahu dangdut” dan 4 penjual bakso bakar.

4.2 Deskripsi Unit Analisis