Potensi Panas Bumi Potensi Pariwisata

77 lingkungannya sangat rusak, dan kandungan erosi sangat tinggi, sehingga tingkat kesuburan lahan pun semakin menurun. Sumber : www.life-photoz.blogspot.com, 2009 GAMBAR 3.3 FOTO PERTANIAN KENTANG DIENG

3.4.3 Potensi Panas Bumi

Kawasan Dieng memiliki kandungan panas bumi, dimana dalam perut bumi kawasan ini terdapat potensi energi panas bumi yang sangat besar, dan terletak di wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Saat ini dikelola oleh Badan Pengelola Panas Bumi Dieng, dengan kapasitas yang dioperasionalkan menghasilkan energi listrik sebesar 3 x 60 MW, sehingga potensi ini akan sangat bermanfaat bagi kebutuhan energi listrik nasional, baik kebutuhan saat ini maupun yang akan datang. Panas bumi disamping digunakan untuk kepentingan energi, teknologi pengelolanya merupakan daya tarik tersendiri bagi wisatawan, terutama para pemerhati wisata teknologi.

3.4.4 Potensi Pariwisata

Potensi pariwisata yang ada meliputi keindahan fisik alam, kebudayaan masyarakat, maupun beberapa objek. Di samping mempunyai alam yang sangat indah, Dataran Tinggi Dieng terkenal juga dengan peninggalalan-peninggalan kunonya. Potensi alam yang ada meliputi panorama alam. Ditunjang dengan hawa yang sejuk, topografi yang berbukit menjadikan suatu potensi dengan suasana yang bervariasi. Potensi Budaya yang ada dan menunjang adalah pola kehidupan 78 masyarakat desa, tradisi dan adat istiadat yang tetap dipertahankan. Potensi pariwisata yang ada dapat dibagi menjadi: a. Objek wisata alam Merupakan perpaduan antara kehidupan alam pegunungan dan kejadian alam yang mengagumkan, seperti : 1 Telaga warna 2 Telaga pengilon 3 Gua Semar, Gua sumur, Gua jaran, Gua Jimat 4 Kawah sikidang b. Objek wisata budaya Merupakan objek wisata fisik dan kebudayaan, seperti : 1 Kelompok candi di Dataran Tinggi Dieng Dieng Plateau yang merupakan kumpulan dari beberapa candi. Kelompok candi ini merupakan kelompok candi Hindu tertua di Indonesia. Nama-nama candi ini diambil dari tokoh-tokoh pewayangan dari cerita Mahabharata. Kelompok candi ini letaknya menyebar dengan nama- nama seperti Candi Arjuna, Candi Srikandi, Candi Puntadewa, Candi Sembadra, dan Candi Semar yang semuanya terletak dalam satu komplek. Pada sebelah utara Telaga Balekambang terdapat candi Gatotkaca dan disebelah selatannya lagi terdapat Candi Bima. Di samping candi terdapat juga sisa batur pondasi candi. Sumber : www. echoarianto.files.wordpress.com, 2009 GAMBAR 3.4 FOTO KELOMPOK CANDI DIENG 79 2 Tuk Bimolukar Objek wisata ini berupa sumber mata air yang dipercaya dapat membuat orang awet muda. Tuk Bimolukar ini merupakan sumber mata air Sungai Serayu yang terletak di pintu Dataran Tinggi Dieng. c. Objek wisata buatan Merupakan tempat atau bangunan yang dibuat dan dibangun sebagai objek wisata seperti Dieng Plateau Theatre yang berupa bangunan theatre yang memutar film tentang potensi wisata dan sumber daya alam Dataran Tinggi Dieng. Bangunan ini terhubungkan dengan objek Telaga Warna. Sumber : www.wonosobokab.go.id , 2009 GAMBAR 3.5 FOTO DIENG PLATEAU THEATRE

3.5 Kondisi Kunjungan Wisatawan Dataran Tinggi Dieng