Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Ruang Lingkup Penelitian

membangkitkan semangat atau gairah kerja karyawan dengan memenuhi kebutuhan dan keinginan para karyawan. Motivasi kerja karyawan yang tinggi akan berpengaruh positif pada kinerja karyawan, sebaliknya jika motivasi kerja karyawan rendah maka akan berdampak negatif pada kinerja karyawan. PT Anak Cerdas Indonesia adalah suatu perusahaan yang bergerak di bidang jasa kesehatan. Perusahaan ini menaungi empat divisi di bawahnya antara lain, Klinik Anakku, Terapis Anakku, Sekolah Anakku, dan Majalah Anakku. PT Anak Cerdas Indonesia berupaya untuk terdepan dalam bidang kesehatan khususnya masalah tumbuh kembang anak serta mampu menjadi media komunikasi yang efektif dari ahli untuk si buah hati. Dalam hal ini, peran redaksi Majalah Anakku sangat diperlukan, karena melalui Majalah Anakku inilah segala kegiatan di PT Anak Cerdas Indonesia baik Klinik Anakku, Terapis Anakku maupun Sekolah Anakku dapat diperkenalkan ke masyarakat. Dari hal tersebut, perusahaan mengharapkan Majalah Anakku mampu menjadi media cetak utama yang membahas tumbuh kembang anak. Untuk mewujudkan tujuan perusahaan tersebut diperlukan sumber daya manusia dari redaksi Majalah Anakku yang berkualitas untuk mengelolanya. Salah satu hal yang menggambarkan SDM yang berkualitas adalah dengan memiliki motivasi kerja yang tinggi. Namun, untuk dapat meningkatkan motivasi kerja karyawan, perlu diketahui terlebih dahulu faktor- faktor yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan. Penelitian ini dilakukan untuk melanjutkan penelitian terdahulu Suryaningsih, 2010, dimana penelitian terdahulu juga dilakukan di PT Anak Cerdas Indonesia. Berdasarkan informasi dari penelitian terdahulu, diketahui bahwa motivasi kerja karyawan Majalah Anakku PT Anak Cerdas Indonesia kurang memuaskan. Oleh sebab itu, diteliti lebih lanjut mengenai faktor lingkungan eksternal dan internal yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia untuk mengetahui faktor yang dominan mempengaruhi motivasi kerja karyawan.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, maka permasalahan penelitian dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Faktor-faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia? 2. Bagaimana tingkat motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia? 3. Bagaimana hubungan antara karakteristik karyawan dengan motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia?

1.3. Tujuan Penelitian

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk : 1. Mengidentifikasi faktor-faktor internal dan eksternal apa saja yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia. 2. Mengetahui tingkat motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia. 3. Menganalisis hubungan antara karakteristik karyawan dengan motivasi kerja karyawan Majalah Anakku di PT Anak Cerdas Indonesia.

1.4. Manfaat Penelitian

Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut: 1. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan masukan pemikiran dan pertimbangan bagi pihak manajemen PT Anak Cerdas Indonesia dalam perhatiannya terhadap motivasi kerja karyawan agar tercapainya peningkatan produktivitas karyawan. 2. Penelitian ini dapat menambah wawasan dan pengalaman dalam mengaplikasikan ilmu yang diperoleh peneliti saat kuliah mengenai sumber daya manusia. 3. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai wacana untuk menambah wawasan pembaca dan bahan informasi tambahan untuk mengembangkan penelitian selanjutnya mengenai motivasi kerja.

1.5. Ruang Lingkup Penelitian

Ruang lingkup penelitian ini dibatasi pada faktor-faktor eksternal dan internal yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan dengan menyertakan seluruh karyawan departemen operasional Majalah Anakku PT Anak Cerdas Indonesia, yaitu manajer operasional, kepala bagian keuangan, staf keuangan, staf administrasi, redaksi majalah dan distribusi majalah.

II. TINJAUAN PUSTAKA