Jenis Penelitian Devinisi Operasional Variabel Objek Penelitian Jenis Data Metode Pengumpulan Data Analisis Data

21 BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian adalah bersifat deskriptif dan kuantitatif. Yang dimaksud kuantitatif adalah data yang berwujud bilangan Aritonang, 2009: 2, yaitu dengan melakukan pendekatan Revealed Comparative Advantage RCA. Sedangkan untuk hasil analis hubungan antar industri manufaktur unggulan dengan daya saing industri dilakukan secara deskriptif.

3.2. Devinisi Operasional Variabel

Daya saing Industri manufaktur adalah sesuatu kemampuan kelompok atau perusahaan sejenis untuk bersaing dalam mengolah bahan-bahan menjadi barang setengah jadi atau barang jadi yang bernilai tambah lebih besar USD. Seperti kayu, bahan kimia, tekstil dan pakaian, dan makanan. Ekspor industri manufaktur adalah suatu kegiatan perdagangan yang memberikan atau mengeluarkan barang dari dalam negeri keluar wilayah pabean ASEAN dengan memenuhi ketentuan yang berlaku USD.

3.3. Objek Penelitian

Populasi dan sampel penelitaian ini adalah 10 negara anggota ASEAN yaitu Brunei Darussalam, Kamboja, Indonesia, Malaysia, Laos, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam. Sampel yang digunakan adalah sama dengan populasi yang sama. Universitas Sumatera Utara 22

3.4. Jenis Data

Jenis data yang digunakan adalah data sekunder time series dari tahun 2003- 2013, yaitu data yang dikumpulkan oleh lembaga, instansi atau organisasi pengumpul data dan dipublikasikan kepada masyarakat pengguna data Aritonang, 2009: 3. Adapun data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah ekspor, dan 4 jenis industri manufaktur ASEAN.

3.5. Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode dokumentasi, yaitu melalui pengumpulan data yang didapat dari sumber- sumber internet melalui situs-situs yang releven yang menyediakan data untuk ekpor negara-negara ASEAN di World Bank dan World Integrated Solution.

3.6. Analisis Data

Analisis data yang digunakan untuk menjawab permasalahan pertama yaitu, untuk mengukur tingkat daya saing industri manufaktur yang ada di ASEAN dengan cara penghitungan Revealed Comparative Advantage RCA; RCA = Xiatotal XaXiwtotalXw Dimana: X= Ekspor atau nilai ekspor I= Jenis komoditi makanan dan minuman, textile, kertas, kayu, elektronik A= Negara Asal W= Dunia Universitas Sumatera Utara 23 Bila nilai RCA1 atau sampai mendekati 0, maka daya saing komoditi lemah. Bila nilai RCA 1 maka daya saingnya kuat, semakin tinggi RCA semakin daya saing nya Amita Batra dan Zeba Khan, 2005: 5. Sedangkan untuk menjawab permasalahan kedua yaitu, menganalisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan uji Kointegrasi dan uji Granger Kausalitas untuk mengetahui hubungan jangka panjang dan hubungan dua arah atau timbal balik antara daya saing industri dengan ekspor industri manufaktur unggulan yaitu, jika variabel yang saling berkointegrasi menggambarkan keadaan keseimbangan jangka panjang maka variabel bebas X dan variabel terikat Y dapat berkointegrasi pada derajat nol atau I O dan dapat juga berkointegrasi pada derajat integrasi satu atau I 1. Namun kedua variabel ini dapat saling berkointegarsi karena trend daya saing industri dan ekspor industri saling menghilangkan sehingga variabel yang tidak stasioner dapat menghasilkan residual yang stasioner seperti rumus dibawah ini; Daya saing t = α0 + α1 Ekspor industri t + µ t …………………… 1 Selanjutnya persamaan tersebut diubah menjadi ; µ t = Daya saing t - α0 – α1 Ekspor industri t ……………… 2 Jika µ t = Stasioner, maka daya saing dan ekspor industri dikatakan saling terkointegrasi Pratomo,2010: 159. Untuk menghindari regresi lancung, dilakukan pengujian sifat data dengan menggunakan uji akar-akar unit unit roots test dan uji kointegrasi cointegration. Universitas Sumatera Utara 24 Uji kausalitas adalah hubungan dua arah antara variabel ekonomi. Dalam hubungan kausalitas perilaku variabel ekonomi dianggap sebagai variabel dependent terikat. Mialnya: Y= f c X = f y, Y = f x X = f y, Wagner Laws :G = f y Keynes : Y =f g. Adapun rumus atau formula Granger Causality test adalah sebagai berikut: Y t = ∑ ∝ � �=1 i Y t-i + ∑ � � �=1 i X t-i + e 1t X t = ∑ � � �=� i X t-i + ∑ � � �=1 i Y t-i + e 2t Dimana: Y = Daya saing X = Ekspor Jika nilai probability α maka Ha diterima dan Ho ditolak, jika nilai probability α maka nilai Ho diterima dan Ha ditolak. Universitas Sumatera Utara 25 BAB IV PEMBAHASAN

4.1. AEC ASEAN Economics Community