Metode Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

45 Lanjutan Tabel 8. No Responden Kuisioner Jenis Kuisioner Pengambil Keputusan Internal Perusahaan 4 Pemilik Direktur Utama Kuisioner Tingkat Kepentingan Kriteria dan Kuisioner Seleksi Pemasok K1 K2 5 Direktur Operasional 6 General Manager 7 Manager Personalia dan Umum HR GA 8 SPV. Personalia dan Umum HR GA 9 Manager Produksi 10 Leader Shift Produksi 1 11 Leader Shift Produksi 2 12 Leader Shift Produksi 3 13 Leader Persiapan Bahan 14 Bagian Keuangan 15 Bagian Purchasing 16 Bagian Quality Control 17 Pemasok yang bekerjasama paling lama dengan perusahaan : CV. Bintang Niaga pemasok telur Kuisioner tingkat kepentingan kriteria K1 Pemilihan pakar sengaja dibatasi dari kalangan akademisi dan praktisi untuk memberikan perspektif dari sisi yang berbeda dibandingkan dengan perspektif pelaku usaha, dalam memandang kasus seleksi pemasok. Pemilihan responden pakar dibatasi hanya 3 orang dari banyak pakar akademisi dan praktisi karena responden dianggap homogen dan cukup mewakili. Para pengambil keputusan pembelian bahan baku bagi PT. AR dijadikan responden karena dianggap mewakili dan mengetahui keadaan usaha terutama mengenai rantai pasok yang terjadi.

3.4 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Observasi Observasi adalah pengamatan secara langsung ke objek penelitian untuk melihat dari dekat kegiatan yang dilakukan Ridwan, 2009 : 30. Observasi dilakukan melalui pengamatan secara langsung terhadap kegiatan-kegiatan 46 yang berhubungan dengan manajemen rantai pasokan, serta informasi- informasi lain yang dibutuhkan dalam penelitian ini. Observasi yang dilakukan bertujuan untuk mendapatkan gambaran umum perusahaan meliputi sejarah dan perkembangannya, struktur organisasi dan manajemen, serta kegiatan operasional perusahaan dan melengkapi data hasil wawancara. 2. Wawancara Wawancara adalah percakapan yang dilakukan oleh pewawancara interviewer kepada responden guna menggali informasi atau data yang digunakan untuk kebutuhan penelitian Suharsono, 2009 : 83.Wawancara dilakukan terhadap responden yang memenuhi kriteria expert ahli yaitu orang yang mengerti benar permasalahannya dan mempunyai kepentingan akan masalah tersebut. Responden ahli selain para pakar yang akan diwawancarai adalah para pengambil keputusan pembelian bahan baku PT. AR yang terdiri dari 8 orang responden, yaitu Pemilik Direktur Utama, Direktur Operasional, General Manager, Departemen Personalia dan Umum, Produksi, Keuangan, Purchasing dan Departemen Quality Control untuk memperoleh informasi mengenai gambaran umum perusahaan, sistem pembelian bahan baku LBS, karakteristik dari tiap pemasok bahan baku yang ada, serta mengetahui proses produksi yang dilaksanakan PT. AR. Hasil wawancara digunakan untuk penyusunan kriteria-kriteria pemasok yang akan diberi penilaian kepentingannya oleh pakar. Wawancara yang dilakukan adalah wawancara terstruktur dengan menggunakan daftar pertanyaan dan wawancara tidak terstruktur untuk 47 melengkapi informasi-informasi depth interview Lampiran 2. Hasil wawancara dengan responden ahli di PT. AR dan hasil analisa deskriptif rantai pasok dijadikan sebagai input dalam melakukan analisa seleksi pemasok bahan baku LBS pada PT. AR dengan menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial MPE. 3. Kuisioner Kuisioner adalah daftar pertanyaan yang diberikan kepada orang lain yang bersedia memberikan respon responden sesuai dengan permintaan pengguna. Tujuan penyebaran kuisioner ialah mencari informasi yang lengkap mengenai suatu masalah dari responden tanpa merasa khawatir bila responden memberikan jawaban yang tidak sesuai dengan kenyataan dalam pengisian daftar pertanyaan Riduwan, 2003. Kuisioner terdiri dari 2 dua jenis yaitu: 1 Kuisioner untuk pemberian bobot tingkat kepentingan kriteria pemasok PT. AR K1 2 Kuisioner pemilihan pemasok tetap PT. AR berdasarkan kriteria yang telah diberikan bobot tingkat kepentingannya K2 4. Studi pustaka Studi pustaka yang dilakukan mengacu pada literature yang dianggap relevan dengan penelitian ini.

3.5 Metode Analisis Data