Keuangan Pemasaran Produksi GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

10. PT. Bayu Putra 11. PT. Panca Manunggal Abadi 12. CV. Tri Anugrah Abadi 13. UD. Mapan Jaya 14. CV. Tunas Jaya 15. Zhang Wen 16. Rejo Jaya PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini, akan dibahas karakteristik responden, analisis data dan pembahasan mengenai hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti. Data dalam peneilitian ini diperoleh dari kuesioner yang telah disiapkan penulis. Kuesioner terbagi menjadi dua, yaitu kuesioner mengenai kompensasi dan iklim organisasi serta kuesioner mengenai kinerja karyawan. Kuesioner mengenai kompensasi dan iklim organisasi dibagikan pada tanggal 15 Februari 2016 kepada karyawan tetap nonmanajerial dari semua unitbagian PT Cement Puger Jaya Raya Sentosa, Jember - Jawa Timur dengan sampel penelitian sebanyak 153 responden dari total karyawan tetap 247 orang. Sampel tersebut didapat berdasarkan pengambilan sampel dengan menggunakan rumus slovin yang ada pada Bab III. Selanjutnya, kuesioner mengenai kinerja karyawan dibagikan kepada manajeratasan langsung dari semua unitbagian PT Cement Puger Jaya Raya Sentosa, Jember-Jawa Timur. Unitbagian yang mengisi kuesioner yang telah dibagikan yaitu Logistik, Marketing, HRD, Keuangan, Sekretaris Direksi, Resepsionis, IT, ISO, Perpajakan, Akuntansi, Produksi Moci Semen, Packing, Pembakaran, Moci Bahan Baku, Crusher, Control Room, Lab QC, Tambang, dan Unit Mekanik. Jumlah kuesioner yang kembali adalah sebanyak 306 yaitu 153 kuesioner mengenai kompensasi dan iklim organisasi dari karyawan tetap nonmanajerial dan 153 kuesioner mengenai kinerja karyawan dari manajeratasan langsung . Kuesioner tidak secara langsung dibagikan oleh penulis melainkan melalui manajeratasan langsung dari semua unitbagian PT Cement Puger Jaya Raya Sentosa, Jember-Jawa Timur, sehingga penulis tidak dapat melakukan pendampingan secara langsung dalam pengisian kuesioner. Penyebaran kuesioner berjalan selaam kurang lebih 1,5 bulan yaitu mulai dari tanggal 15 Februari 2016 sampai dengan tanggal 30 Maret 2016. Menurut informasi dari salah satu manajeratasan langsung tiap bagianunit PT Cement Puger Jaya Raya Sentosa, Jember-Jawa Timur kepada penulis, kendala dalam mengumpulkan kembali kuesioner adalah adanya karyawan tetap nonmanajerial yang memiliki shift kerja yang berbeda-beda pada UnitBagian Produksi yaitu shift pagi, shift siang, dan shift malam, sehingga kuesioner telah yang dibagikan tidak diisi langsung tetapi dibawa pulang terlebih dahulu, lalu dikembalikan pada saat karyawan tersebut bertugas shift kembali. Menurut sumber yang sama, kebanyakan karyawan tetap nonmanajerial paling banyak berasal dari UnitBagian Produksi. Karakteristik responden yang akan dibahas adalah meliputi unit kerja, jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, lama bekerja di perusahaan. Analisis data kuantitatif yang dilakukan melalui pengujian instrumen uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik uji normalitas dan uji heteroskedastisitas, dan uji analisis data dengan analisis jalurpath analysis model gabungan antara model regresi berganda dengan model mediasi. Program aplikasi yang digunakan dalam penelitian ini untuk mengolah data yang telah diperoleh adalah Microsoft Excel 2010 dan SPSS 16.0.

A. Karakteristik Responden

Karateristik responden digunakan dalam memberikan gambaran tentang reponden yang menjadi subyek penelitian, kemudian dilakukan perhitungan dengan menggunakan statistik deskriptif. Klasifikasi karakteristik dari responden meliputi: 1. Unit Kerja Karakteristik responden berdasarkan unit kerja diklasifikasikan seperti yang ada dalam tabel berikut ini: Tabel V.1 Karakteristik Responden berdasarkan Unit Kerja Unit Kerja Jumlah orang Presentase Logistik 6 3,92 Marketing 3 1,96 HRD 1 0,65 Keuangan 1 0,65 Sekretaris Direksi 1 0,65 Resepsionis 1 0,65 IT 1 0,65 ISO 1 0,65 Perpajakan 1 0,65 Akuntansi 1 0,65 Produksi 103 67,32 Control Room 8 5,23 Lab QC 14 9,15 Tambang 7 4,58 Mekanik 4 2,61 TOTAL 153 100,00 Sumber : Hasil Pengolahan Data Primer, 2016 Berdasarkan Tabel V.1 Karakteristik Responden berdasarkan Unit Kerja, dapat disimpulkan bahwa 103 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian produksi dengan presentase sebesar 67,32 , 14 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian Lab QC dengan presentase sebesar 9,15, 8 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian Control Room 5,23 , 7 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian Tambang dengan presentase sebesar 4,58 , 6 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian Logistik dengan presentase sebesar 3,92, 4 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial unitbagian Mekanik dengan presentase sebesar 2,61 , 3 dari 153 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unit Marketing dengan presentase sebesar 1,96 , sedangkan untuk responden yang merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian HRD, Keuangan, Sekretaris Direksi, Resepsionis, IT, ISO, Perpajakan, dan Akuntansi berjumlah masing-masing 1 responden dengan presentase masing-masing 0,65. Hasil tersebut menunjukkan bahwa kebanyakan karyawan tetap nonmanajerial yang ada di PT. Cement Puger Jaya Raya Sentosa, Jember – Jawa Timur berasal dari unitbagian Produksi. Hal ini

Dokumen yang terkait

PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN

0 4 86

IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KINERJA PEGAWAI ( HUBUNGAN IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DENGAN Iklim Komunikasi Organisasi Dan Kinerja Pegawai (Hubungan Iklim Komunikasi Organisasi Dengan Kinerja Pegawai di Kecamatan Geyer Kabupaten Grobgan).

0 3 14

IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KINERJA KARYAWAN (Studi Korelasi Iklim Komunikasi Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan di PT Kusumahadi Santoso Divisi Logistik)

0 0 2

ANALISIS PENGARUH KOMPENSASI, IKLIM ORGANISASI, DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT.MAKMUR ALAM SENTOSA SEMARANG.

0 0 5

PENGARUH IKLIM ORGANISASI DAN KEMAMPUAN KERJA KARYAWAN TERHADAP KINERJA (PERFORMANCE) PENGARUH IKLIM ORGANISASI DAN KEMAMPUAN KERJA KARYAWAN TERHADAP KINERJA (PERFORMANCE) KARYAWAN DI PEMERINTAH KOTA SURAKARTA.

0 0 11

PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN TRANSAKSIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI ”INTERVENING VARIABLE”

0 0 16

IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KINERJA KARYAWAN

0 0 9

PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP TURNOVER INTENTION DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING - Test Repository

0 4 127

Pengaruh Iklim Organisasi terhadap Komitmen Organisasi dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening pada Karyawan Bank Muamalat Indonesia cabang Purwokerto

0 0 16

PENGARUH KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA FISIK, DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN

0 1 121