Penelitian yang Relevan 1. Penelitian yang Relevan

33

B. Penelitian yang Relevan 1. Penelitian yang Relevan

Hasil penelitian yang relevan menjelaskan tentang penelitian yang sudah pernah dilakukan sebelumnya yang dapat mendukung penelitian ini. Penelitian yang pertama adalah penelitian yang dilakukan oleh Ruseno 2011 dengan judul Penggunaan Media Kartu Domino Untuk Meningkatkan Keterampilan Berhitung Pecahan Siswa Kelas III SDN 2 Kalangan Klaten Tahun Pelajaran 20102011. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatakn keterampilan berhitung pada materi pecahan dengan media kartu domino yang dilakukan pada kelas III SDN 2 Kalangan Klaten tahun pelajaran 20102011. Penelitian ini termasuk jenis Penelitian Tindakan Kelas PTK. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 34 siswa yang terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 21 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif yang meliputi tiga buah komponen yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Proses penelitian dilaksanakan sebanyak tiga siklus, pada setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa penggunaan kartu domino dapat meningkatkan keterampilan berhitung pecahan pada siswa kelas III SDN 2 Kalangan Klaten tahun pelajaran 20102011. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan keterampilan berhitung pecahan yang diperoleh dari nilai PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 34 rerata hasil tes awal kondisi awal yaitu 46,62 dengan ketuntasan klasikal 23,53. Pada siklus I nilai rerata kelas meningkat mencapai 55,74 dengan ketuntasan klasikal meningkat menjadi 52,94. Pada siklus II nilai rerata kelas meningkat menjadi 63,53 dengan ketuntasan klasikal meningkat menjadi 70,59. Pada siklus III nilai rerata kelas meningkat menjadi 72,94 dengan ketuntasan klasikal meningkat menjadi 82,35. Penelitian yang relevan kedua adalah penelitian yang dilakukan oleh Istinganah 2015 dengan judul “Perbedaan Keterampilan Operasi Hitung Perkalian Antara Kelas yang Menggunakan kartu Domino Perkalian dan Permainan Tali Pas Pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar Negeri Gedongkiwo Yogyakarta”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan keterampilan operasi hitung perkalian antara kelas yang menggunakan kartu domino perkalian dan permainan tali pas dalam kegiatan pembelajaran pada siswa kelas II SDN Gedongkiwo Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaif dengan metode eksperimen quasi dan bentuk desain nonequivalent control group design. Subjek penelitian terdiri dari 27 siswa kelas II A dan 27 siswa kelas II B SDN Gedongkiwo Yogyakarta. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan observasi. Instrumen yang digunakan adalah tes isian singkat dan pedoman observasi. Teknik analisi data yang digunakan adalah statistik deskriptif dengan cara membandingkan rerata kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan keterampilan operasi hitung perkalian antara kelas PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 35 yang menggunakan kartu domino dan tali pas. Hal tersebut dibuktikan dengan nilai rerata akhir kelompok eksperimen yaitu sebesar 17,44 sedangkan nilai rerata akhir kelompok kontrol yaitu sebesar 15,37. Penelitian yang relevan ketiga adalah penelitian yang dilakukan oleh Darmaswari 2014 dengan judul Penggunaan Media Kartu Domino Untuk Meningkatkan Kemandirian dan Hasil Belajar Pada Mata pelajaran IPS Siswa Kelas IV SD Kanisius Klepu. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya meningkatkan kemandirian dan hasil belajar menggunakan media pembelajaran kartu domino, untuk mengetahui apakah penggunaan media pembelajaran kartu domino dapat meningkatkan kemandirian, serta untuk mengetahui apakah penggunaan media pembelajaran kartu domino dapat meningkatkan hasil belajar. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis Penelitian Tindakan Kelas PTK dengan model siklus Kemmis dan Taggart. Penelitian ini menggunakan dua siklus, pada setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek dalam penelitian berjumlah 24 siswa kelas IV SD Kanisius Klepu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah pengamatan, kuesioner, dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1 upaya meningkatkan kemandirian dan hasil mata pelajaran IPS siswa kelas IV SD Kanisius Klepu menggunakan media pembelajaran kartu domino dapat dilakukan dengan langkah sebagai berikut: a guru menjelaskan materi PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 36 menggunakan kartu domino, b siswa dan guru melakukan tanya jawab, c siswa mencoba menyelesaikan susunan kartu domino secara bergantian, d guru mengoreksi hasil jawaban siswa, e guru menjelaskan cara bermain kartu domino secara berkelompok, f siswa mengerjakan LKS sambil bermain kartu domino dalam kelompok. 2 penggunaan media pembelajaran kartu domino dapat meningkatkan kemandirian belajar IPS siswa kelas IV SD Kanisius Klepu berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan rerata kemandirian belajar siswa kondisi awal yaitu sebesar 25 kurang, pada siklus I sebesar 65 baik, pada siklus II sebesar 76 baik. 3 penggunaan media pembelajaran kartu domino dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas IV SD Kanisius Klepu berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan kondisi awal nilai rerata ulangan siswa sebesar 64, pada siklus I sebesar 80, dan pada siklus II sebesar 82. Persentase yang mencapai KKM pada kondisi awal sebanyak 63, pada siklus II sebanyak 92, dan pada siklus III sebanyak 100. Berikut bagan hubungan hasil penelitian yang relevan dengan peneliti. 37 Bagan 2.1 Hubungan Penelitian yang Relevan dengan Penelitian Hasil penelitian yang relevan pertama membahas tentang peningkatan keterampilan berhitung pecahan siswa kelas III SDN 2 Kalangan Klaten tahun pelajaran 20102011 menggunakan media kartu domino. Penelitian ini relevan karena memiliki persamaan yaitu dalam pengembangan media kartu domino yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Hasil penelitian yang relevan kedua membahas tentang perbedaan keterampilan operasi hitung perkalian antara kelas yang menggunakan kartu domino perkalian dan permainan tali pas pada siswa kelas IIA dan kelas IIB di Sekolah Dasar Negeri Gedongkiwo Yogyakarta. Penelitian ini relevan karena memiliki persamaan yaitu dalam Ruseno. 2011. Penggunaan Media Kartu Domino Untuk Meningkatkan Keterampilan Berhitung Pecahan Siswa Kelas III SDN 2 Kalangan Klaten Tahun Pelajaran 20102011. Istinganah. 2015. Perbedaan Keterampilan Operasi Hitung Perkalian Antara Kelas yang Menggunakan kartu Domino Perkalian dan Permainan Tali Pas Pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar Negeri Gedongkiwo Yogyakarta Darmaswari. 2014. Penggunaan Media Kartu Domino Untuk Meningkatkan Kemandirian dan Hasil Belajar Pada Mata pelajaran IPS Siswa Kelas IV SD Kanisius Klepu. Yang Diteliti: Wijayani. 2017. Pengembangan Kartu domino modifikasi IPA Materi S ifat Bahan dengan Penyusunnya dan Perubahan Sifat Benda untuk siswa kelas VB di SDN Deresan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 38 pengembangan media kartu domino yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Hasil penelitian yang relevan ketiga membahas tentang peningkatan kemandirian dan hasil belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran IPS menggunakan media kartu domino di SD Kanisius Klepu. Penelitian ini relevan karena memiliki persamaan yaitu dalam pengembangan media kartu domino yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran.

C. Kerangka Berpikir

Dokumen yang terkait

ENINGKATAN AKTIFITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V DALAM PEMBELAJARAN IPA POKOK BAHASAN HUBUNGAN ANTARA SIFAT BAHAN DENGAN BAHAN PENYUSUNNYA DAN PERUBAHAN SIFAT BENDA SEBAGAI HASIL SUATU PROSES DENGAN MODEL JIGSAW DI SDN PETARIKAN 01 KABUPATEN SUKAMARA

0 5 14

Pengaruh penggunaan media modifikasi kartu domino terhadap hasil belajar siswa pada konsep sistem sirkulasi darah: kuasi eksperimen di MTS Nurul Huda Jakarta

5 19 227

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada pembelajaran IPA materi indra pendengar dan peraba untuk siswa kelas IV SD Kanisius Kenteng.

0 5 288

Pengembangan media pembelajaran kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi struktur akar dan batang tumbuhan untuk siswa kelas IVA SDN Caturtunggal 4.

0 6 264

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi Pencernaan Manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Kenteng.

1 4 255

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada pembelajaran IPA materi struktur akar dan batang tumbuhan untuk siswa kelas IV sekolah dasar.

0 3 312

Pengembangan media pembelajaran kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi struktur akar dan batang tumbuhan untuk siswa kelas IVA SDN Caturtunggal 4

1 8 262

Pengembangan media kartu domino modifikasi IPA materi cara tumbuhan hijau membuat makanan untuk siswa kelas V sekolah dasar

2 19 271

Pengembangan media kartu domino modifikasi untuk materi sifat bahan dengan penyusunnya dan perubahan sifat benda kelas VA di SD Negeri Deresan

1 10 362

Pengembangan media kartu domino modifikasi IPA materi sifat bahan dengan penyusunnya dan perubahan sifat benda untuk siswa kelas VB di SDN Deresan

0 0 329