Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Pengembangan Manfaat Pengembangan

7 “Pengembangan Kartu Karir sebagai Media Bimbingan Karir Siswa SD Negeri Samirono Kelas Rendah”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini: 1. Bimbingan karir belum diberikan bagi siswa SD Negeri Samirono kelas rendah sehingga terdapat keterbatasan informasi karir. 2. Guru belum menyediakan informasi karir. 3. Kurangya pengetahuan siswa terkait dengan informasi karir. 4. Siswa belum memahami jenis-jenis pekerjaan. 5. Belum ada pengembangan kartu karir sebagai media bimbingan karir yang sesuai dengan karakteristik siswa SD kelas rendah.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah di atas, penelitian ini dibatasi pada pengembangan permainan kartu karir sebagai media bimbingan karir bagi siswa SD Negeri Samirono kelas rendah.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi dan batasan masalah, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana menghasilkan permainan kartu karir sebagai media bimbingan karir yang sesuai dengan karakter siswa SD Negeri Samirono kelas rendah? 8

E. Tujuan Pengembangan

Berdasarkan rumusan masalah, maka tujuan penelitian ini adalah menghasilkan permainan kartu karir sebagai media bimbingan karir yang sesuai dengan karakter siswa SD Negeri Samirono kelas rendah.

F. Manfaat Pengembangan

Kartu karir sebagai media bimbingan karir ini diharapkan akan memberikan manfaat, antara lain: 1. Manfaat teoritis: a. Sebagai pengembangan ilmu pengetahuan khususnya bimbingan karir bagi siswa SD kelas rendah. b. Sebagai gambaran dan pedoman bagi penelitian dan pengembangan selanjutnya. c. Sebagai model pengembangan media bimbingan karir yang sesuai dengan karakteristik siswa SD kelas rendah. 2. Manfaat praktis: a. Bagi peserta didik, memfasilitasi siswa memahami informasi karir melalui kartu karir. b. Bagi pendidik, menjadi referensi dalam pengembangan media sejenis; menjadi media informasi bimbingan karir melalui permainan secara kelompok. c. Bagi peneliti, menyumbang pemikiran berupa media informasi bimbingan karir melalui permainan berkelompok melalui kartu karir; meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam 9 mengembangkan media bimbingan dan konseling khususnya bidang bimbingan karir.

G. Spesifikasi Produk Pengembangan