Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Asumsi dan Batasan Masalah Manfaat Penelitian

1.2. Rumusan Masalah

Dari penjelasan diatas, maka rumusan permasalahan yang menjadi pusat perhatian pada penulisan tugas sarjana ini adalah bagaimana menentukan jumlah pemesanan yang optimum, reorder point dan safety stock dalam memperlancar proses produksi dan meminimumkan biaya total persediaan bahan baku.

1.3. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan umum penelitian ini adalah untuk menentukan jumlah pesanan yang ekonomis dan meminimalkan biaya persediaan. Adapun tujuan khusus penelitian ini adalah: 1. Menentukan kuantitas pesanan order quantity 2. Menentukan titik pemesanan kembali reorder point. 3. Menentukan persediaan pengaman safety stock 4. Menghitung biaya total persediaan total inventory cost yang harus dikeluarkan oleh perusahaan selama satu tahun ke depan

1.4. Asumsi dan Batasan Masalah

Penelitian dilakukan dalam batasan-batasan tertentu antara lain: 1. Penelitian hanya dilakukan pada sistem persediaan bahan baku dari perusahaan PT. Apindowaja Ampuh Persada dan tidak dibandingkan dengan perusahaan lain yang sejenis. 2. Pembahasan tidak memperhitungkan adanya rework scrap. 3. Biaya sistem rancangan tidak dikaji. Universitas Sumatera Utara 4. Penelitian ini tidak mempertimbangkan jumlah supplier bahan baku tetapi hanya terbatas pada jumlah kebutuhan bahan baku perusahaan saja. Adapun a sumsi-asumsi yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Diasumsikan bahwa supplier selalu dapat memenuhi pemesanan bahan baku dari perusahaan. 2. Seluruh data yang diperoleh dari perusahaan dan sumber lain setelah dipertimbangkan kelayakannya dianggap benar. 3. Bahan baku, bahan tambahan dan bahan penolong cukup tersedia pada sumbernya. 4. Lead time pemesanan bahan diketahui. 5. Dana untuk pembelian bahan dianggap cukup tersedia 6. Proses produksi tidak mengalami perubahan selama pelaksanaan penelitian.

1.5. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah: 1. Bagi Mahasiswa: Meningkatkan kemampuan bagi mahasiswa dalam menerapkan teori dan metode ilmiah yang diperoleh selama mengikuti perkuliahan dengan mengaplikasikannya di lapangan. 2. Bagi Perusahaan: a. Sebagai masukan terkait dengan peningkatan kinerja perusahaan. b. Menjadi bahan pertimbangan bagi perusahaan dalam hal pengambilan keputusan yang berhubungan dengan proses persediaan Universitas Sumatera Utara 3. Bagi Departemen Teknik Industri USU: Mempererat kerjasama antara perusahaan dengan Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik USU dan sebagai tambahan informasi yang dapat digunakan untuk perkembangan ilmu pengetahuan.

1.6. Sistematika Penulisan