Potensi wisata Waduk Selorejo Potensi wisatawan Waduk Selorejo a. Aktivitas wisatawan

4.2.2. Potensi wisata Waduk Selorejo

Waduk Selorejo memiliki banyak potensi wisata. Kondisi alam yang masih alami menjadikan kawasan ini memiliki panorama yang indah. Waduk dikelilingi oleh perbukitan dan Gunung Anjasmoro, Gunung Kelud, serta Gunung Kawi. Udara di kawasan ini cukup sejuk ± 22 C. Di sekitar waduk merupakan daerah perbukitan sehingga area ini dapat digunakan untuk wisata outbond dan juga berkemah. Kondisi wisata Waduk Selorejo sangat kondusif untuk penjelajahan karena memiliki medan jelajah yang sangat menantang. Terdapat kebun durian di dalam kawasan Wisata Waduk Selorejo. Jenis durian ini merupakan durian khas daerah Ngantang. Ketika musim durian tiba, wisatawan dapat memakan buah durian tersebut secara cuma- cuma. Kesejukan dan keasrian alam Waduk Selorejo didukung adanya berbagai jenis flora yang tumbuh di sekeliling waduk. Dari hasil pengamatan jenis-jenis flora yang berada di tepi Waduk Selorejo diantaranya adalah: pinus Pinus merckusii, cemara Casuarina equisetifolia, tanjung Mimusops elengi, palem Aiphanes caryotafolia, durian Durio zibenthinus, nangka Artocpus heterophyllus, jambu biji Psidium guajava, kersen Mutingia calabura L. dan akasia Acasia siberiana. Fauna yang dijumpai pada saat penelitian dilakukan di sekitar Waduk Selorejo diantaranya adalah burung, serangga, kupu-kupu, dan kucing. Beberapa jenis burung yang ada di kawasan Waduk Selorejo adalah burung bondol jawa Lonchura leucogastroides, punai lengguak Treron curvirostra, madu sriganti Nectarina jugularis, gelatik jawa Padda oryzivora. Ditemukan fauna yang tergolong buas atau membahayakan yakni ular. Akan tetapi frekwensi kemunculan ular jarang sehingga kawasan wisata Waduk Selorejo cukup aman dari gangguan binatang membahayakan.

4.2.3. Potensi wisatawan Waduk Selorejo a. Aktivitas wisatawan

Beragam aktivitas dilakukan oleh wisatawan di dalam kawasan wisata Waduk Selorejo diantaranya piknik, memancing, outbond, berenang, berperahu, dan wisata kuliner Gambar 4. Gambar 4. Aktivitas wisatawan di Waduk Selorejo Mayoritas wisatawan yang datang ke Waduk Selorejo berkunjung secara rombongan 70. Mereka datang dari satu instansi yang sedang melakukan darmawisata ataupun pelatihan selebihnya, 20 datang bersama keluarga dan 10 datang berdua bersama teman Gambar 4a. Sebagian besar wisatawan datang menggunakan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil 33. Wisatawan yang menggunakan kendaraan umum seperti bis atau angkot 30, berjalan kaki karena kawasan wisata dekat dengan tempat tinggal 20 dan 17 responden menggunakan kendaraan sewaan atau carter Gambar 4b. Aktivitas wisatawan di Waduk Selorejo cukup bervariasi. Hal ini ditunjukkan oleh gambar 4c. Sebesar 60 responden menyatakan aktivitas yang dilakukan di Waduk Selorejo adalah piknik untuk melepas kejenuhan dengan duduk santai menikmati pemandangan alam. Aktivitas memancing dilakukan oleh 10 responden, outbond 4, berenang 3 dan lainnya seperti pelatihan atau wisata kuliner 23. Dari berbagai macam aktivitas yang dilakukan oleh wisatawan, kegiatan yang paling disukai oleh wisatawan Gambar 4d adalah wisata kuliner 37, berperahu 23, berenang 7, outbond 7, memancing 3 dan lainnya seperti duduk santai 23. Wisata kuliner menyajikan berbagai menu ikan khas Waduk Selorejo seperti ikan mujair Oreochromis niloticus, tombro Cyprinus carpio dan wader Puntius bromoides sehingga wisatawan tidak melewatkan untuk menikmatinya. Hal ini menjadikan pilihan tempat makan sebagian besar responden wisatawan sebesar 67 adalah di warung tenda. Selebihnya 27 responden membawa makan dari rumah dan 6 responden memilih tempat makan di restoran Gambar 4e. Keinginan responden untuk datang lagi ke Waduk Selorejo sangat besar 87. Dengan datang ke tempat ini wisatawan dapat mengurangi kejenuhan maupun dapat melakukan hobi yang jarang dilakukan sehari-hari seperti berenang, memancing dan outbond. Sedangkan, 13 responden menyatakan tidak ingin kembali ke Waduk Selorejo karena jalan menuju kawasan yang kurang aman karena rawan kecelakaan dan tanah longsor maupun kondisi kawasan yang kotor karena banyak sampah Gambar 4f.

b. Jumlah kunjungan wisata Waduk Selorejo