Kerangka Pemikiran Lokasi dan Waktu Penelitian Tahapan Penelitian

III. METODE PENELITIAN

3.1. Kerangka Pemikiran

Permintaan sayuran semakin meningkat seiring meningkatnya jumlah penduduk. Peningkatan ini seharusnya memberikan kontribusi positif bagi petani dalam peningkatan kesejahteraan mereka. Namun, pembangunan hortikultura masih belum berkembang akibat mekanisme rantai pasokan produk dan komoditas yang belum efisien sehingga menyebabkan keuntungan dan resiko yang diterima oleh konsumen akhir. Salah satu produk sayuran yang berpotensi dikembangkan adalah brokoli. Permintaan terhadap brokoli yang terus meningkat menyebabkan komoditas ini perlu mendapat perhatian khusus dalam pengadaan dan pendistribusian yang terangkum dalam rantai pasokan. Kerangka pemikiran penelitian secara keseluruhan dapat dilihat pada Gambar 3. Gambar 3. Diagram alir kerangka pemikiran

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan pada bulan September 2008-Januari 2009 di daerah Pacet-Cipanas, Cianjur, Propinsi Jawa Barat Pemilihan lokasi dilakukan secara Konsumsi sayuran meningkat Permintaan brokoli meningkat Manajemen rantai pasokan Kondisi Rantai Pasokan Analisis Nilai Tambah Desain pengukuran kinerja rantai pasokan Pengadaan dan Pendistribusian purposive berdasarkan pertimbangan atas dua hal, 1 merupakan daerah sentra produksi brokoli, 2 terdapat kelembagaan kemitraan usaha rantai pasokan antara petani dengan lembaga lain yang terkait, 3 terdapat pakar hortikultura.

3.3. Tahapan Penelitian

Diagram tahapan penelitian dicantumkan pada Gambar 4. Tahapan penelitian ini sebagai berikut: 1 Mengidentifikasi Masalah Identifikasi masalah merupakan langkah pertama yang dilakukan agar pada penelitian ini masalah yang dibahas menjadi lebih jelas dan terarah sehingga diperoleh penyelesaian masalah yang tepat. 2 Studi pustaka Studi pustaka digunakan untuk mempelajari konsep rantai pasokan, analisa nilai tambah. Studi pustaka terdiri dari buku, jurnal dan laporan instansi terkait. 3 Perumusan masalah Menjabarkan kembali inti permasalahan ke dalam suatu lingkup permasalahan yang diidentifikasi. 4 Penetapan tujuan penelitian Menentukan tujuan penelitian untuk menjadikannya sebagai acuan terhadap hasil akhir penelitian. 5 Pengamatan langsung Pengamatan langsung dilakukan untuk mengidentifikasi anggota yang terkait pada rantai pasokan dan mengetahui bagaimana mekanisme rantai pasokan produk dan komoditas brokoli yang sudah ada.

3.4. Jenis dan Metode Pengumpulan Data